Senin, 24 Oktober 2016

Kisah Kakek Penjual Angsle di Malang Jadi Viral, Bikin Netizen Tersentuh

SURYAMALANG.com - Media sosial tidak hanya tempat untuk berbagi keluh kesah, tetapi juga tempat berbagi kisah menarik di sekitar kita. Salah satunya adalah kisah kakek penjual Angsle ini.

Kisah kakek itu disampaikan oleh Deby Ika Santika di Grup Facebook, Komunitas Peduli Malang pada Minggu (23/10/2016) malam.

Di postingan itu, Deby menceritakan kalau ia baru saja bertemu seorang kakek yang berjualan angsle Pasar Pakisaji, Kabupaten Malang.

Ia terenyuh dengan perjuangan kakek itu karena dagangannya masih banyak padahal hari sudah beranjak malam.

"Barusan lewat depan pasar pakisaji, lihat mbah2 jual angsle masih banyak langsung beli, harganya cuman 4000 saja.

Tolong dibantu ya mas2 mbak2 yg lewat pasar pakisaji, meskipun gk lg pingin makan angsle tp beli aja ya, kasian mbah nya sudah tua dan jam sgini masih banyak angslenya. Terimakasih dolor," tulis Deby.

Berita Malang Mbah Girun Penjual Angsle Pasar Pakisaji 2

Begitu postingan itu diunggah, netizen langsung berkomentar. Mereka tersentuh dengan perjuangan kakek itu.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search