
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Triana Kusumaningrum
TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Dua pemeran utama dari film 'Eiffel I'm in Love 2' sapa penggemarnya di Surabaya.
Mereka adalah Shandy Aulia yang berperan sebagai Tita dan Samuel Rizal yang berperan sebagai Adit, kekasih Tita yang tinggal di Paris.
Tak hanya keduanya yang hadir di acara meet and greet film garapan Rizal Mantovani ini, tapi ada juga pemeran Nanda yaitu Shakira Alatas, Melly Goeslow bersama sang suami Anto Hoed, dan rekan duet Melly di soundtrack Eiffel I'm in Love yaitu Adikara.
Sebelum film Eiffel I'm in Love 2 dirilis pada 14 Februari 2018 lalu yang bertepatan dengan Valentine, sekuel pertama film tersebut tayang pada 21 November 2003 lalu.
Army of Beauties, Tentara Cantik Kim Jong Un di Olimpiade, Sebelum Jadi Anggota Disumpah Ini Dulu
Pertanyaan besar muncul, kenapa setelah hampir 14 tahun film yang masuk box office, baru kembali di tahun 2018?
"Karena nyiapin cerita itu nggak terukur setahun dua tahun atau lima tahun, tapi matengnya pada tahun 2016, kita syuting 2017 dan premier di tahun 2018," ujar Samuel Rizal di Marvell City Mall, Surabaya, Minggu (18/2/2018).
"Ya jodohnya 14 tahun kemudian," sahut Tita yang diperankan Shandy Aulia.
Misteri Ida Ayu, Ibu Biologis Soekarno, Benarkah Hubungannya dengan Sang Proklamator Tidak Dekat?
Shandy juga berharap sekuel kedua dari Eiffel I'm in Love bisa diterima masyarakat.
Melly Goeslow juga menambahkan jawaban dari Samuel dan Shandy.
"Kenapa 14 tahun, ya pastinya kalau bikin film sekuel pasti dipikirkan jauh lebih dalam dan lebih matang dari film pertama kali ya, kalau saya cuma bikin soundtrack sama musik sama Mas Anto ya seneng banget dilibatkan kembali, reunian lagi sama Tita, Adit," ujar Melly Goeslow.
Cara Cepat Hilangkan Lemak di Perut, Lengan, dan Punggung dengan Baking Soda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar