Dalam postingan Facebooknya, Maher bercerita bahwa orangtuanya melahirkan dan membesarkannya layaknya seorang anak perempuan. Namun, seiring barjalannya waktu, Maher meyakini ada yang tak beres dalam tubuhnya.
Keanehan mulai dirasakan oleh pria berusia 25 tahun ini, saat beranjak remaja payudara Maher tak tumbuh besar atau mengalami menstruasi selama masa pubertas. Maher juga meyakini bahwa dirinya mengalami penyimpangan seksual sebagai seorang lesbian, karena rasa ketertarikannya pada wanita.
"Sampai secara bertahap aku benar-benar menyadari bahwa aku tertarik pada seorang wanita. Tapi aku sangat melawan perasaan itu, sampai aku pindah ke sekolah lain dan memakai hijab, menutupi tubuh dan rambut dalam agama Islam," tulis Maher di postingan Facebooknya.
Baca Juga : 10 Model Cantik yang Tak Disangka Dulunya Ternyata Pria
Penampilan Maher Ibrahim saat remaja Foto: Facebook |
Tak hanya itu, meski diyakini lahir sebagai seorang wanita, Maher merasakan kejanggalan lainnya saat jakunnya mulai tumbuh. Ia pun segera menjalani tes medis selama masa kuliah dan menemukan fakta mengejutkan bahwa ia didiagnosis Hermafrodit.
Maher rupanya lahir dengan dua organ seks, yang pada awalnya membingungkan orangtuanya. Hermafrodit yang terjadi pada Maher merupakan sebuah kasus medis yang jarang terjadi pada manusia, dimana organ-organ seks internal penderita mengandung jaringan ovarium dan testis.
Baca Juga : Terlalu Cantik, Pria Menyamar Jadi Wanita Lolos ke Final Kontes Kecantikan
Penampilan Maher kini Foto: Facebook |
"Sulit ketika aku harus melalui ini, jika Anda dilahirkan dengan vagina sebagai wanita. Ada kasus juga lahir dengan kelamin pria tapi seorang wanita. Tapi aku dituntut untuk percaya karena ini terjadi padaku, perspektif aku pun telah berubah. Kamu sangat beruntung karena kamu bisa hidup normal," tambah Maher yang dulunya memiliki nama Merfat.
Kini, Maher tengah dalam proses untuk mengubah namanya dari seorang wanita menjadi pria, dan juga mulai mengubah gaya pakaiannya. Ia pun membagikan kisahnya di Facebook, untuk membantu orang lain terutama teman-teman sekelasnya yang terbiasa melihat Maher sebagai wanita agar memahami bahwa ia sebenarnya adalah pria.
(agm/agm)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar