Selasa, 17 Januari 2017

Ini, Kisah Perempuan yang Alergi Segala Macam. Termasuk, Suaminya...

Buntutnya, Johanna tidak bisa mencium Scott. Bahkan, berada di dalam satu ruangan dengan Scott bisa bikin Watkins sakit. Kehidupan mereka pun berubah. Mereka memang masih bisa melewatkan malam bersama. Namun, terpisah. "Misalnya, kita ingin menonton film. Maka Scott akan berada di ruangan berbeda dengan saya. Kami nonton di laptop masing-masing secara bersamaan kemudian ber-SMS untuk membicarakan pertunjukan tersebut," kata Johanna.

Saat ini, Johanna tinggal di loteng rumah mereka sendirian. Semua bagian ruangan tertutup. Dan, filter udara beroperasi 24 jam. MCAS yang diidap Johanna membuat sel tubuh yang seharusnya melindunginya dari kuman di luar tubuh malah menyerang tubuhnya sendiri.

Simptom dan tingkat keparahan penyakit berbeda dari satu pasien ke pasien lain. Namun, untuk Johanna, MCAS membuatnya alergi terhadap semua hal. Dan, hampir semua hal bisa membuatnya mengalami serangan alergi parah yang berujung kematian.

Sebelum menikah dengan Scott pada 2013, Johanna tidak menyangka kalau kondisinya semakin memburuk. Dia bekerja sebagai guru dan keduanya kerap naik gunung bareng. Memang, Johanna mengalami simptom alergi seperti gatal, sakit perut, dan migrain. Namun, semua kondisi itu semakin memburuk setelah menikah. "Sebelum didiganosis MCAS, kalau saya dekat sekali dengan Johanna, dia akan batuk," kata Scott.

Namun, baru tahun lalu mereka menyadari kalau mereka benar-benar tidak bisa berdekatan secara fisik. "Kami baru menyadari kalau begitu Scott masuk kamar, kondisi saya akan semakin buruk. Simptom-simptom alergi saya bertambah buruk," kisah Johanna. "Suatu hari, Scott pulang ke rumah usai potong rambut dan masuk kamar. Hanya dalam waktu dua menit, saya langsung mengalami shock karena alergi," papar Johanna.

Kondisi itu menyedihkan Johanna. Memang, sebelumnya sudah banyak orang-orang yang membuat Johanna alergi. Mulai teman sampai orang tua. "Tetapi, ini Scott. Lelaki yang saya cintai." Saat ini, Johanna melewati serangkaian pengobatan untuk mengatasi penyakitnya. Dan, Scott berusaha menjauh. "Saya tidak akan mendekatinya dan mengancam jiwanya. Kami akan bersabar dan menanti," ulas Scott. (BBC/tia)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search