Minggu, 21 Mei 2017

Merajut Kisah Masa Lampau, SMPN 3 Galesong Selatan Gelar Reuni Perdana

Wakil Kepala Sekolah SMPN 3 Galesong Selatan, Drs. H. Syaharuddin membuka acara reuni akbar. (IST)

KABAR.NEWS, Takalar - SMPN 3 Galesong Selatan menggelar reuni akbar, Minggu (21/5/2017). Sekolah yang dulunya bernama SMPN Bontokassi ini menggelar reuni perdanannya, sejak sekolah ini didirikan Tahun 1985. Dalam kegiatan ini, tema yang diusung, " mempererat silaturhami, dan merajut kisah masa lampau".

Dalam acara ini, beberapa mantan guru dan mantan kepala sekolah yang pernah mengabdi di sekolah ini turut hadir dalam acara tersebut. Kegiatan reuni akbar ini dibuka langsung oleh Wakil Kepala Sekolah SMPN 3 Galesong Selatan, Drs. H. Syaharuddin.

Dalam sambutannya, ia mengapresiasi kepada seluruh panitia yang dengan berani melaksanakan kegiatan reuni akbar pertama ini. "Saya patut berbangga kepada panitia yang dengan berani melaksanakan kegiatan ini, karena ini baru pertama kali dilaksanakan. Kegiatan ini akan menjadi sejarah di sekolah ini," ungkap Syahruddin melalui rilis yang diterima KABAR.NEWS.

Acara ini sekaligus dirangkaikan dengan kegiatan donor darah dan bakti sosial atas kerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Takalar.

  • Andi Frandy

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search