Jumat, 07 Juli 2017

Kisah Spider-Man Itu Pas Ditonton Anak-Anak

Kapanlagi.com - Dari antara banyak selebriti tanah air, Mike Lewis dan Ibnu Jamil mengaku paling tak sabar menanti film SPIDER-MAN: HOMECOMING. Terang saja mereka seperti itu karena mereka punya sejarah panjang dengan kisah sang Spider-Man. Beruntung keduanya diundang oleh OPPO dalam acara nobar di Gandaria City XXI, Selasa (04/07). Acara tersebut menjadi salah satu bentuk kerjasama OPPO dan Sony Pictures dalam mempromosikan film ini. Keduanya mendapat keistimewaan menonton sehari lebih awal dari pemutaran secara umum di Indonesia.

Saat keduanya kami temui, baik Mike dan Ibnu langsung menceritakan sejarah mereka dengan Spider-Man. "Waduh gue pas masih kecil, masih nonton versi kartun," ujar Ibnu. Berbeda dengan Ibnu, Mike mengenal Spider-Man dari gadget game. "Aku tahu dari gameboy dan nintendo," ungkapnya. Berawal dari game tersebut, Mike melihat bahwa sosok Spider-Man punya nilai yang apik untuk diserap oleh anak-anak.

"As long as I can remember sosok Spider-Man dia hero yang bagus buat anak kecil, karena dia punya prinsip yang sangat bagus buat anak-anak dan sampai sekarang aku masih ingat. Dia superhero paling ramah, baik, dan bisa disamperin kayaknya," papar Mike. Ia bahkan menyadur salah satu kalimat dalam filmnya sebagai pedoman untuk mendidik buah hatinya.

"Ada tagline The Great Power Comes with Great Resposibility yang masuk akal banget untuk seorang ayah mengajarkan hal itu pada anaknya. Nah aku penasaran banget moral yang Homecoming ini, pasti ada sesuatu marks yang akan ditonjolkan," tegasnya.

Selain sisi cerita yang bermuatan positif, baik Mike dan Ibnu mengamati kehadiran film-film superhero yang makin diminati penonton. Tak bisa dipungkiri bahwa perkembangan teknologi membuat kisah-kisah yang dulunya hanya bisa dinikmati dalam komik kini bisa ditonton di bioskop. Efek komputer yang digunakan pun membuat adegan fantastis dan dahsyat dalam komik menjadi tidak lagi terasa palsu ketika dibawa ke layar lebar.

"Film-film Superhero itu akan selalu menjadi yang berkesan. Misal udah pernah dibuat tapi diproduksi lagi akan selalu menghadirkan menu-menu baru. Entah ini penjahatnya dibikin seperti apa, pemainnya siapa. Tapi yang penting ceritanya gimana, karena satu kunci utama, skenario harus bagus," harap Ibnu.

SPIDER-MAN: HOMECOMING bakal menggabungkan tokoh-tokoh lama dari Marvel Cinematic Universe seperti Iron Man (Robert Downey JR) dan Happy (Jon Favreau) serta beragam tokoh baru seperti sahabat Spider-Man, Ned Leeds (Jacob Batalon) dan Michelle (Zendaya). Nah KLovers, sebagai penggemar Spider-Man, apakah kamu juga penasaran dengan film ini seperti Mike Lewis dan Ibnu Jamil? Segera tonton filmnya di bioskop-bioskop kotamu.

Dan bagi kamu penggemar Spider-Man sekaligus pengguna OPPO F3, kamu berkesempatan mendapatkan Spider-Man: Homecoming Limited Collection Pack. Caranya? Tinggal mendaftarkan diri di sini aja. GRATIS :)

[embedded content]

Spider-Man Homecoming is Trending

(kpl/abs/dka)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search