Selasa, 15 Agustus 2017

Polisi Bantah Kisah Bunuh Diri Warga di Akun Nanik Sudaryati

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Pengguna media sosial Facebook sempat dihebohkan dengan cerita empat orang bunuh diri karena kesulitan hidup di Dusun Nglangkap, Desa Sambirejo, Kabupaten Sleman. Namun, Polres Sleman memastikan tidak ada kasus bunuh diri di daerah tersebut.

"Tidak ada, setiap kasus bunuh diri kami selalu olah TKP, Prambanan tidak ada bunuh diri," kata Kasubag Humas Polres Sleman, AKP Haryanta, Selasa (15/8).

Awal cerita ini sendiri sempat terlihat dari salah satu akun di Facebook atas nama Nanik Sudaryati, yang mengaku mendapat cerita tentang empat orang bunuh diri karena kesulitan hidup. Kisah itu diunggah pada Selasa (15/8) pagi.

Menurut penuturan Nanik, cerita itu didapat dari temannya yang merupakan pengusaha di Jawa Tengah. Kejadian yang diceritakan temannya itu terjadi sekitar sepekan yang lalu, tapi tidak ada media yang mengangkat kejadian tersebut.

Cerita ini sendiri sempat menimbulkan pertanyaan, terutama bagi para pengguna media sosial Facebook. Pasalnya, Nanik lewat postingannya mengungkapkan keyakinannya kalau kejadian itu bukan berita palsu atau hoax.

"Ini bukan hoax, saya mengenal betul siapa yang memberi info ini, kesulitan hidup saat ini tidak cukup hanya mengatakan saya Pancasila atau saya Indonesia," ujar Nanik.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search