Rabu, 21 Desember 2016

Berita Tenis: Absen Lama, Roger Federer Jadi Tahu Rasanya Pensiun

Kombinasi dari sakit dan cedera telah menghambat karier Federer di sepanjang musim 2016. Awal tahun ini Federer menjalani operasi pada lututnya. Menepi dari turnamen selama dua bulan, sakit yang menderanya kembali menunda Federer untuk kembali berkompetisi, sehingga memaksanya melewatkan Miami Masters dan diikuti oleh masalah pada punggung yang membuatnya melewatkan French Open. Secara keseluruhan, cedera lutut menjadi masalah terbesar Federer yang membuatnya melewatkan turnamen sepanjang akhir musim tidak lama setelah Wimbledon.Musim bak rollercoaster yang dilaluinya mengingatkan kita bahwa Federer juga manusia. Selama kariernya, petenis berusia 35 tahun tersebut telah mengantongi 88 gelar ATP, termasuk 17 gelar Grand Slam."Saya merasa bahwa saya akan kembali pada bulan April ketika saya kembali ke Monako, terutama setelah menjalani operasi, karena saya belum pernah menjalani operasi sebelumnya," ungkap Federer kepada New York Times.Vakum selama enam bulan dari turnamen, Federer merasakan pengalaman pertama tentang kemungkinan pensiun dari tenis. Tidak ada yang mengharuskan latihan, tidak hidup di hotel, dan menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarganya. Untuk alasan tersebut Federer tetap berpikir positif tentang ketidakberuntungannya akhir-akhir ini."Saya merasakan bagaimana pensiun itu. Secara tiba-tiba, saya bisa terorganisir dan mengatakan, 'Baiklah, kita akan berada di rumah selama empat pekan secara beruntun. Siapa yang ingin kau ajak makan malam bersama, Mirka? Atau siapa yang akan kita undang?'" ungkap Federer yang berhasrat untuk menang seperti layaknya 15 tahun yang lalu.Federer akan kembali ke turnamen dengan berada di peringkat 16 dunia. Selama ia absen, ada perubahan dalam dominasi dunia tenis ketika Andy Murray menggantikan Novak Djokovic dari peringkat 1 dunia. Bulan pertama musim 2017 pun akan menjadi hal yang sangat dinantikan. Selain kembalinya Federer sangat diantisipasi semua pihak, Djokovic akan berusaha membalas Murray, dan Rafael Nadal juga akan berusaha untuk mengejar gelar pertamanya di Australia sejak 2009."Saya pikir hal itu menciptakan kisah hebat untuk tahun depan. Andy adalah salah satu kisah yang hebat. Begitu pun dengan Novak dan Rafa yang selalu akan menjadi kisah yang menarik. Saya berharap kembalinya saya juga akan menjadi kisah menarik untuk diikuti. Saya pikir awal tahun depan, terutama di Australia akan menjadi pertandingan yang epik," jelas Federer.Federer akan kembali berkompetisi di Hopman Cup dan mengincar untuk bisa memenangkannya untuk pertama kali sejak tahun 2001. Ia akan satu tim dengan rekan senegaranya, Belinda Bencic.Artikel Tag: tenis, roger federer, andy murray, novak djokovic, rafael nadal, belinda bencic

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search