Kamis, 08 Desember 2016

Kisah Haru Menaker Anak Seorang TKW

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Oktober 2014 lalu telah menunjuk Hanif Dhakiri untuk menduduki posisi Menteri Tenaga Kerja. Dalam masa jabatannya, banyak gebrakan yang telah dilakukan, di antaranya memanjat pagar di rumah penampungan Tenaga Kerja Wanita (TKW) di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

Aksi ini dilakukan oleh Hanif bukannya tanpa alasan. Menurut Hanif, dia melakukan itu salah satunya juga didorong karena Ibunya yang juga pernah menjadi TKW.

"Ibu saya TKW 6 tahun di Saudi," kata Hanif diskusi satu jam bersama Hanif di Kantor Okezone, Jakarta, Kamis (8/12/2016).

Selain itu, pengalaman lainnya juga dialami oleh Hanif ketika anggota keluarganya sulit ditemui pada saat di tempat penampungan tenaga kerja. Hal serupa ternyata juga dia temui ketika menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja.

"Jadi saya enggak bisa ketemu dan ngobrol, hanya sebatas lubang gembok. Itu saya temukan lagi seperti itu pas saya jadi Menteri. Padahal, peraturannya penampungan itu tidak harus tertutup," tuturnya.

Pengalaman ini pun menjadi pelajaran berharga bagi Hanif ketika menjabat sebagai Menaker. Ibu Hanif pun sempat terharu ketika ia dipilih sebagai Menteri Tenaga Kerja oleh Presiden Joko Widodo.

"Ada senang khawatir, haru. Ibu saya nangis terus. Dia haru, dari kampung bisa jadi seperti ini. Saya diminta bilang ke Pak Jokowi terima kasih," tutupnya. (dng)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search