Ya, pemilik julukan The Truth itu untuk kali pertama berada dalam posisi sebagai penantang wajib untuk gelar juara dunia. Dia akan menantang dan mendatangi kandang juara kelas welter versi IBF, Kell Brook di Sheffield, Inggris pada Minggu (28/5) WIB.
"Ini pada dasarnya adalah ujian nyata pertama saya, dan saya pikir ini adalah cerita yang hebat," ujar Spence Jr, yang akan terus mengenang pertarungan ini dan akan menulisnya besar-besar jika berhasil menjadi pemenang, seperti dilansir Boxing 247.
"Pertempuran gelar pertama saya, saya akan pergi ke luar negeri di depan 30.000 penggemar yang memburu orang lain di kandangnya, mencoba meraih gelarnya, dan saya merasa ini adalah sebuah cerita yang hebat dan awal yang bagus untuk sesuatu," ungkap petinju kidal, Spence Jr.
"Apa yang saya lakukan nanti akan lebih besar lagi," ujarnya lagi dengan nada tanya.
Duel antara Spence Jr versus Brook ini cukup banyak dibicarakan oleh para publik tinju dunia, dan disebut-sebut jika pemenangnya berpotensi mendapatkan duel unifikasi melawan juara WBC/WBA Super, Keith Thurman.
Data Kedua Petinju yang Akan Bertarung
Kell Brook | vs | Errol Spence Jr |
03 Mei 1986 | Lahir | 13 Januari 1990 |
Inggris | Asal | Amerika Serikat |
175cm | Tinggi | 177cm |
175cm | Jangkauan | 183cm |
The Spceial One/Special K | Julukan | The Truth |
Orthodox | Stance | Southpaw |
36 (25KO) | Menang | 21 (18KO) |
1 | Kalah | - |
- | Seri | - |
(nug)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar