Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, MEGAMENDUNG - Penampakan gedung tua ini pasti sudah tak asing lagi bagi orang-orang yang pernah melintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor.
Dilihat dari fisiknya, gedung tersebut tampak seperti bangunan yang belum terselesaikan dan dibiarkan sekian lama.
Ternyata bangunan tersebut merupakan restoran yang dibangun pada tahun 1990-an.
Tampak di sekitarnya dikelilingi oleh rumput hijau namun ternyata sebelumnya area di sekitarnya itu merupakan halaman yang berdasar aspal.
Karena saking lamanya dibiarkan halaman tempat parkir yang berdasar aspal itu pun ditumbuhi dan ditutupi oleh rumput hijau.
Di sampingnya terdapat lawang pintu dan kondisi di dalamnya gelap.
Di belakang bangunan tersebut juga terdapat bangunan lain yang kini sudah berbentuk reruntuhan.
Tidak hanya itu, pantauan TribunnewsBogor.com, di area rumput tersebut juga terdapat seekor binatang yang berupa burung puyuh kecil yang kerap berjalan-jalan seperti sedang mencari makan.
"Dibangunnya sekitar tahun 1998, tahun 2000-an dibuka restoran tapi gak lanjut lagi, saya juga pernah kerja di sana," ujar pemilik warung di sekitar gedung tersebut, Pak Iban, kepada TribunnewsBogor.com, Rabu (28/6/2017).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar