Sabtu, 11 November 2017

Kisah Perjalanan Karier Daniel,Si Paspampres Ganteng, Ternyata Begini Sifat Aslinya

TRIBUNKALTIM.CO - Pernikahan putri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kahiyang Ayu, dengan Bobby Nasution di Solo pada Rabu (8/11/2017) lalu, masih menyita perhatian netizen.

Kali ini, bukan pengantin, pihak keluarga atau pun para tamu yang menjadi sorotan, melainkan sosok salah satu anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Foto yang beredar di dunia maya menunjukkan anggota Paspampres itu tengah berjalan di sebelah mobil yang ditumpangi Presiden Jokowi.

Baca: Kabar Pemecatan Indra Sjafri Beredar, PSSI Berikan Penjelasan

Ia memakai pakaian adat Jawa berupa blangkon, beskap hitam dan sarung dari kain batik yang merupakan seragam pernikahan Kahiyang-Bobby.

Warganet, khususnya kaum hawa, ramai-ramai memuji ketampanannya.

Dia adalah Prajurit Satu (Pratu) Daniel Darryan, anggota Paspampres Grup A yang tugasnya melekat langsung pada pengawalan Presiden Jokowi.

Baca: Mengenal Kima, Si Kerang Langka yang Jadi Pahlawan Lautan

Menurut Komandan Detasemen 1 Paspampres Grup A, Letkol Faisol, Daniel awalnya berkarier di Polisi Militer (POM) TNI.

"Dia pertama kali masuk Paspampres pada tahun 2012," kata Faisol kepada Kompas.com, Jumat (10/11/2017) malam.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search