
Harry Potter and the Cursed Child
Diposkan.com – Pertunjukan teater Harry Potter and the Cursed Child telah resmi dibuka pada 30 Juli 2016. Pertunjukan dilakukan di Palace Theatre, West End, London dan menuai sambutan hangat para penonton.
Harry Potter and the Cursed Child merupakan akhir dari perjalanan panjang Harry Potter. Harry Potter and the Cursed Child berkisah tentang anak bungsu Harry Potter, Albus Dumbledore yang harus menanggung beban nama besar keluarganya setelah 19 tahun mengalahkan Lord Voldemort.
Baca Juga: BCL dan Reza Rahardian Kembali Dipersatukan dalam Film My Stupid Boss
Harry Potter and the Cursed Child juga merupakan cerita kedelapan dari tujuh seri novel yang dirilis oleh JK Rowling. Cerita Harry Potter and the Cursed Child merupakan gabungan pemikiran dari JK Rowling, penulis naskah Jack Thorne dan sutradara John Tiffany.
"Harry Potter melakukan perjalanan yang sangat besar selama dua drama ini, dan aku berpikir kami sudah selesai. Ini adalah generasi selanjutnya. Jadi aku senang melihatnya dan menyadari begitu indah. Harry Potter telah selesai sekarang," jelas JK Rowling seperti dilansir Bintang.com.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar