Minggu, 05 Maret 2017

Kisah Nama Populer yang Digunakan Raul Garcia

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sebuah roman karya Pramoedya Anantoer yang masyhur itu, dikisahkanlah Minke seorang terlpelajar pribumi yang bersekolah di HBS (setara SMP bagi warga Eropa dan priyayi) namun tidak memiliki sebuah marga (nama keluarga). 

Nama keluarga saat masa kolonial adalah hal yang penting dan dapat mengangkat derajat sosial. Karena tidak mempunyai nama marga itu pula Minke sering diledek oleh teman sekolahnya. 

Beberapa waktu terkahir, sebuah situs jakubmania.com merilis sebuah artikel tentang nama keluarga apa yang paling banyak dipakai di suatu negara.

Di Jerman, nama Mueller paling banyak dipakai, di Inggris diwakili oleh Smith, kemudian Silva yang paling umum di Portugal dan Garcia yang paling banyak di Spanyol. 

Data dari Institut Statistik Nasional di Spanyol, nama Garcia paling banyak digunakan disusul dengan Gonzalez, Rodriguez, Fernandez, serta yang terakhir Lopez. Arti nama Garcia sendiri bermacam sesuai pada siapa ia diberikan. 

Garcia jika diartikan dalam bahasa Basque berarti beruang muda. Namun dalam bahasa Spanyol sendiri, Garcia memiliki arti kasar atau keagungan bagi bayi laki-laki dan wanita berbahagia untuk bayi perempuan. 

Pesepakbola Spanyol banyak yang memakai nama Garcia, salah satunya adalah Gelandang Atletico Madrid, yakni Raul Garcia. 

Dari statisik yang sudah dijelaskan pada bagian awal, penggunaan nama Garcia paling banyak di wilayah otonom Basque dan sekitarnya. Hal itu terbukti pada sosok bernama lengkap Raul Garcia Escudero yang lahir di Pamplona (ibukota wilayah otonom Navarre) yang berada di timur Basque.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search