Kamis, 02 Maret 2017

MERINDING..!! Ini Nih Kisah-Kisah Misteri di Gedung Eks RSUD Banjarbaru

PROKAL.CO, BANJARBARU: Setelah rumah sakit yang baru dioperasikan, rumah sakit lama Banjarbaru yang berada di Jalan Palang Merah No 2, tak lagi aktif. Beberapa bulan terakhir, kisah-kisah mistis tentang bangunan eks RSUD Banjarbaru beredar di masyarakat. Beberapa kisah bahkan membuat merinding. Seberapa angker?

Salah satu kejadian aneh yang beredar di masyarakat ialah kisah seorang wanita yang membawa keluarganya untuk berobat ke rumah sakit itu. Dia yang datang malam hari melihat tak ada yang berbeda. Semua aktivitas seperti rumah sakit lainnya. Pasien yang dibawanya juga segera dijemput oleh para perawat dan dokter yang ada di rumah sakit.

"Kerabat pasien itu seorang wanita, karena tidak tahu rumah sakit sudah pindah dia kira dokter dan suster itu beneran," kata Awi, salah satu karyawan minimarket yang berada tepat di seberang bangunan eks RSUD Banjarbaru.

Dia menuturkan, dokter dan suster tersebut menyambut pasien tepat di depan pintu bekas ruangan IGD. Awalnya ibu yang mengantarkan pasien itu ingin ikut saat pasien dibawa masuk. Namun, dokter dan suster yang menyambutnya tak memperbolehkannya dengan alasan tidak mau diganggu karena akan melakukan penindakan terhadap pasien.

"Karena tidak dibolehkan masuk, ibu itu kemudian belanja minuman ke minimarket sini. Ketika ditanyai teman saya, dia bilang sedang mengantar keluarganya ke rumah sakit. Teman saya langsung heran, dan memberitahu ke ibu itu kalau rumah sakit sudah tutup dan kosong," ujarnya.

Setelah tahu bangunan tersebut kosong dan tidak ada lagi pelayanan rumah sakit, wanita yang tidak ketahui identitasnya tersebut langsung lari mendatangi kerabatnya yang tadi disambut oleh dokter dan suster. "Dia bingung, gedung kosong kok ada dokter dan suster seperti ada pelayanan.

Setelah dia cek, ternyata memang kosong. Sementara kerabatnya yang sakit itu ditemukan sedang sendirian dalam kondisi linglung," ungkap Awi.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search