Pemberian penghargaan kepada polisi di Mabes Polri hari ini, Selasa (18/7), tidak hanya untuk penangkap bandar narkoba dengan jumlah besar. Ada juga Aiptu Rutaman.
Aiptu Rutaman adalah polisi yang bertugas di Polres Way Kanan, Lampung. Kisahnya sempat viral karena menolong pemudik yang terperosok ke jurang dan meminjamkan uang untuk biaya pengobatan.
Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, tim dari Mabes Polri sempat memeriksa kisah viral Aiptu Rutaman. Dia mengaku sempat menduga cerita yang tersebar di dunia maya adalah bagian dari skenario belaka.
"Kami sudah turunkan tim dari Mabes dan dari Polda (Lampung), apakah ini ada settingan, atau dia betul-betul murni spontan natural. Dua tim yang bergerak mengecek secara diam-diam, menyatakan bahwa itu adalah natural, spontan sehingga kita lihat sendiri bahwa berita itu viral di mana-mana," kata Tito di usai memberikan penghargaan di Aula Ruang Rapat Utama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (18/7).
Menurut Tito, diberikan untuk memotivasi polisi lain agar memberikan pelayanan kepada masyarakat. "Agar budaya-budaya melayani secara tulus seperti inilah yang harus dikembangkan di lingkungan kepolisian kepada masyarakat, sehingga masyarakat bisa memberikan apresiasi kepada Polri," sebut Tito.
Tito pun meminta bawahanya agar mengurangi tindakan yang bisa berujung dengan semakin jelek citra polisi. "Yang bisa menurunkan kepercayaan publik kepada Polri itu untuk jangan dilakukan," ujarnya.
Sebelumnya, Tito juga memberikan penghargaan untuk polisi yang membantu pemudik melahirkan di Jalan Tol selama musim mudik.
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar