Senin, 17 Juli 2017

Kisah Federer Tahan Rasa Sakit dan Jadi Raja Grand Slam

Federer mencetak rekor usai juara Wimbledon 2017.

VIVA.co.id – Petenis Swiss, Roger Federer, menyabet gelar Wimbledon 2017. Federer berhasil meraih gelar tersebut usai mengalahkan Marin Cilic di partai final, tiga set langsung (6-3, 6-1, 6-4).

Ini menjadi gelar ke-8 Federer di ajang Wimbledon. Lewat trofi ini pula, Federer mencetak rekor baru.

Dilansir ABC News, pria 35 tahun tersebut dinobatkan menjadi raja Grand Slam. Federer menjadi petenis pria terbanyak sepanjang sejarah yang memenangkan titel Grand Slam.

Sudah 19 trofi Grand Slam berhasil diraih Federer sepanjang karier profesionalnya.

"Keluarga hadir, teman di sini, mereka menyaksikan saya berlaga di tengah arena. Semuanya membuat momen ini terasa spesial dan emosional. Saya begitu bahagia," terang Federer.

Federer sempat merasa kesulitan saat membekuk Cilic. Apalagi, Federer harus menahan sakit di kaki kirinya yang cedera.

"Pikiran saya sepanjang laga adalah menahan rasa sakit. Itu sangat sulit bagi saya, apalagi harus fokus menjalankan taktik," kata Federer.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search