Sabtu, 25 November 2017

Putri Cantik Bupati Ini Dinikahi Anak Pengusaha Berlian Mesir, Bagaimana Kisah Cinta Mereka?

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MAROS - Sang gadis adalah putri seorang bupati di Sulawesi Selatan. Ia menikah dengan pria kaya raya dari Mesir, putra seorang pengusaha berlian.

Namanya Nur Indah Lestari (25). Ia putri sulung Bupati Maros, HM Hatta Rahman.

Suaminya yang berkewarganegaraan Mesir bernama Mahmoud Gamal Ahmad Bekhit (28). Ia putra dari pengusaha terkenal di Mesir, Gamal Ahmad Bekhit.

Akad nikah berlangsung di kediaman Bupati Maros, jalan Poros Maros-Makassar, Sabtu 25 November 2017 .

Indah Lestari (mengaku akan mendapat sedikit kesulitan saat memiliki anak nanti.

Alasannya, saat sang anak kelak sudah berumur 17 tahun atau dewasa, maka dia harus memilih kewarganegaraan, Indonesia atau Mesir.

"Yang susah nanti, kalau kami sudah punya anak. Apakah akan menjadi warga Indonesia atau Mesir. Nanti kita lihat," katanya.

Meski sudah resmi menjadi istri bule Mesir, Mahmoud Gamal Ahmad Bekhit, Indah tetap memilih kewarganegaraan Indonesia.

Putri sulung Bupati Maros Hatta Rahman, Nur Indah Lestari bersama suaminya Mahmoud Gamal Ahmad Bekhit, berfose bareng tamu undangan saat pesta akad nikah di kediaman.
Putri sulung Bupati Maros Hatta Rahman, Nur Indah Lestari bersama suaminya Mahmoud Gamal Ahmad Bekhit, berfose bareng tamu undangan saat pesta akad nikah di kediaman. (TRIBUN TIMUR/ANSAR)

Sedangkan Mahmoud juga tetap memilih menjadi warga Mesir. Keduanya akan tetap tinggal di Australia.

Sebelum ke Australia, keduanya berencana akan berbulan madu ke Bali dan Thailand. Indah memilih tempat tersebut karena suaminya menyukai pantai.

"Kami akan bulan madu di Bali dan Thailand. Alasannya, dia suka pantai," katanya. 

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search