Sejak bulan Februari 2016 lalu, hubungan asmara pasangan Stefan William dan Natasha Wilona dikabarkan telah kandas. Walau kerap membantah, kabar putusnya Stefan William dan Natasha Wilona akhirnya terkonfirmasi pada Juli ini usai Natasha Wilona menghapus foto-foto kebersamaannya dengan Stefan di akun Instagramnya.
Selain dihapusnya foto-foto Stefan dari akun Instagram Natasha, belakangan juga diketahui bahwa Stefan tengah menjalin hubungan asmara yang baru dengan Celine Evangelista, pemain sinetron Asisten Rumah Tangga (ART) RCTI. Bagaimana awal kisah asmara antara Celine dan Stefan itu hingga tak tercium publik?
Diwartakan Tabloidbintang.com, Sabtu, 23 Juli 2016, seorang sumber dari orang dalam sinetron AJ menyebut comblang hubungan antara Celine dan Stefan adalah salah pemain sinetron AJ yang juga ikut bermain si sinetron ART. Dari pengakuan sumber itu, artinya hanya mengerucut pada dua nama pemain sinetron AJ. Pertama, Yoelitta Palar, pemeran Marissa, ibu kandung Boy (stefan) di AJ, yang juga pemeran Virda di ART. Kedua, Mischa Chandrawinata, pemeran Chandra di AJ yang merupakan pemeran Daniel di ART.
"Stefan ini suka curhat kepada salah satu pemain AJ. Nah, kebetulan salah satu pemain AJ itu juga main di sinetron Asisten Rumah Tangga (ART, Celine main di situ)," ungkap sumber tersebut.
Usai Stefan dan Celine mengungkapkan keinginan untuk bertemu, sang comblang lalu mengatur jadwal pertemuan mereka untuk pertama kali di sebuah restoran. Dalam pertemuan itu, beberapa pemain AJ juga turut hadir. "Setelah itu, dibikin deh janjian makan bareng. Beberapa pemain AJ ikut juga," katanya.
Salah satu pemain sinetron AJ yang turut hadir dalam pertemuan Celine dan Stefan adalah Cut Meyriska. Bahkan, Cut Meyriska sempat mengunggah foto acara tersebut ke akun Instagramnya. Karena foto itu menuai bullyan dari para fans Natasha, Meyriska lalu menghapusnya. "Gara-gara ramai di-bully, foto itu langsung dia (Meyriska) hapus," pungkasnya.
Menarik untuk diketahui, siapakah sebenarnya comblang yang dimaksud? Apakah Yoelitta Palar? atau Mischa Chandrawinata? Bila melihat dari banyaknya adegan bersama (satu scene) serta kedekatan tokoh yang dimainkan, besar kemungkinan Yoelitta Palar (mama Boy) adalah comblang yang dimaksudkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar