Senin, 22 Agustus 2016

Kisah Cinta Putri Trump Beri Keuntungan Saat Kampanye Pilpres

SEKARANG publik boleh saja melihat pasangan suami-istri Jared Kusher dan Ivanka Trump begitu serasi dan berbahagia. Namun, tidak banyak yang tahu kalau hubungan mereka juga penuh liku sebelum sampai di bahtera pernikahan hingga dikaruniai tiga anak seperti saat ini.

Keluarga suami dari putri sulung Donald John Trump itu diketahui sangat kental dengan keyahudiannya. Saking taatnya, orangtua Kusher menuntut anak-anaknya untuk menikah dengan pasangan yang seiman.

Aturan inilah yang membuat Jared Kusher dan Ivanka Trump, yang kini kompak menjadi juru kampanye capres Partai Republik Donald Trump, sempat memutuskan untuk pisah. Keduanya berpacaran sejak 2005, putus pada 2008, dan menikah empat tahun kemudian.

Kok bisa? Usut punya usut, seperti dilaporkan Daily Mail, Senin (22/8/2016), pasangan ini kembali dimesrakan oleh istri konglomerat media Amerika Serikat, Keith Rupert Murdoch.

Sekarang, Wendi Deng Murdoch sendiri sudah bercerai dari suaminya itu. Meski begitu, namanya tetap dikenang sebagai pihak yang berjasa menyatukan dua sejoli yang saling mengasihi yakni Jared dan Ivanka.

Jared Kusher pada masa itu baru saja membeli perusahaan yang bergerak di bidang media massa, New York Observer, seharga US10 juta. Merasa masih baru dalam dunia bisnis ini, dia pun berguru pada Rupert Murdoch.

Di sisi lain, Ivanka Trump bersahabat dengan Wendi. Singkat cerita, ketika mendengar keduanya putus karena persoalan beda agama, Wendi memiliki ide mempertemukan mereka tanpa saling tahu.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search