Kisah Cintanya Dengan Stefan William Putus, Natasha Wilona Buang Sial Dengan Ubah Gaya Rambut ?
Newsth.com – Natasha Wilona selalu tampil cantik di beberapa kesempatan. Terkait isu mengenai hubungannya yang kandas, Wilona belum memberikan klarifikasi. Usai dikabarkan putus, Wilona lebih sering mengisi hari-harinya untuk fokus syuting.
Beberapa waktu lalu, tersiar kabar jika Wilona baru saja memotong rambutnya untuk membuang sial. Wilona sempat terlihat berkunjung ke salon kecantikan. Pemeran Reva di sinetron Anak Jalanan ini mengakui jika ia ingin merapikan rambutnya.
Wilona juga ingin sedikit merubah tatanan mahkotanya. Namun, Wilona secara tegas membantah jika apa yang ia lakukan itu untuk membuang sial. Wilona mengaku jika dirinya sedang menikmati hari-harinya.
"Aku sedang quality time sama diriku sendiri. Gak ada maksudnya buat buang sial karena gak ada yang sial di hidupku," tuturnya di acara Intens, Selasa (2/8). Natasha Wilona juga mengaku jika hidupnya tidak sedang dalam masalah.
"Aku merasa hidupku semua baik-baik saja" jelasnya. Walau sedikit merubah tatanan rambutnya, Wilona tidak mau untuk memotong rambutnya terlalu pendek. Wilona hanya memperbaiki rambutnya saja.
Wilona hanya memperbaiki rambutnya yang rusak dibagian ujung. "Jadi agak pendek. Rambutku hilang sekitar 5 cm atau 10 cm," tuturnya. "Tapi jadi keliatan lebih fresh, karena ujung-ujung rambutku yang rusak sudah dipotong," tandasnya.
Natasha Wilona nampaknya mempunyai harapan di kedepannya. Ia berharap agar sinetron Anak Jalanan terus menghiasi layar kaca. Terlebih saat ini sudah diterima baik oleh para pemirsa Tanah Air.
Saat mereka pergi ke Anyer, Banten, juga terlihat antusias yang begitu tinggi. Hal tersebut yang membuat Wilona bangga dan berharap agar sinetron yang sudah membesarkan namanya bisa bertahan lama.
Walau sudah meniti karir di masa mudanya, Wilona mengaku tidak kehilangan masa emasnya. Setiap harinya ia selalu menghabiskan waktu di lokasi syuting. Wilona mengaku jika hal tersebut bukan kewajiban melainkan passionnya.
Tak ingin pasif di dunia seni peran, Wilona juga merambah ke dunia bisnis. Dirinya sudah memikirkan masa depannya dikala sudah tak berkecimpung di industri hiburan.
Baca juga:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar