Kamis, 04 Mei 2017

Kisah @Cakbudi yang Galang Sumbangan Rp 1,7 M Tapi Dibelikan Fortuner

Popularitas Cak Budi, nama panggilan pemilik akun itu, memang terus meroket beberapa tahun belakangan. Penyebabnya adalah gerakan filantropi alias penggalangan dana amal yang dia lakukan. Cak Budi kerap mengunggah di akun Instagramnya orang-orang lanjut usia yang tidak terurus. Tujuannya, menggugah kepedulian para follower.

Konsisten melakukan itu, Cak Budi pun kebanjiran dana sumbangan. Dia diundang untuk menerima penghargaan dan tampil di televisi. Para pengikutnya tersentuh jiwanya dan dengan rela mengirimkan donasi di rekening pribadinya dan di situs donasi dan penggalangan dana Kitabisa.com. Total dana yang dia kumpulkan mencapai Rp 1,7 miliar.

Masalah mulai muncul ketika ada isu yang menghembuskan bahwa Cak Budi membeli iPhone 7 dan mobil Toyota Fortuner. Isu tersebut merebak seiring tuntutan sebagian kecil follower yang meminta transparansi penyaluran dana. Cak Budi semakin terpojok karena akun Instagram @thenewbikingregetan menuding Cak Budi memberi "salam tempel" sebesar Rp 35 juta kepada akun Instagram @lambe_turah. Tujuannya, Lambe Turah membantu Cak Budi dalam penggalangan dana.

Tak cukup sampai di situ, @thenewbikingregetan juga menyebut Cak Budi hendak menikah lagi dengan salah satu relawan yang membantu dia menyalurkan sumbangan. @thenewbikingregetan juga menyebut Cak Budi kerap menggoda perempuan saat berada dalam satu mobil ketika menyalurkan sumbangan.

Cak Budi pun menjadi sasaran "amukan" netizen. Para pengikutnya menanyakan kebenaran informasi tersebut. Pada Selasa (2/5), Cak Budi pun memberi klarifikasi. Dia mengakui telah membeli Toyota Fortuner dan iPhone 7. Alasannya, Fortuner dipakai untuk menembus medan-medan sulit. Sedangkan iPhone 7 dibeli demi kualitas video saat penyaluran sumbangan.

Namun, tak semua pengikutnya percaya. "Kenapa harus Fortuner? Kalau untuk operasional Kijang juga bisa Ya Allah," kata pemilik akun @dindianamega. "Kalau tidak ketahuan sudah beli rumah Rp 7 miliar kali," kata @chandraadhelia.

Insiden Fortuner dan iPhone membuat sejumlah pengikutnya tak percaya dengan integritas Cak Budi. Beberapa pengikut mencurigai jika Cak Budi memasukkan dana sumbangan itu ke deposito agar bisa mendapat bunganya. Tapi, Cak Budi tidak banyak merespons serbuan komentar tersebut.

Akhirnya, Rabu (3/5) Cak Budi pun memutuskan untuk menyerahkan semua dana yang ada di pihaknya. Total dana sebesar Rp 1,7 miliar diserahkan kepada lembaga sosial Aksi Cepat Tanggap (ACT). Cak Budi pun mengunggah kuitansi penyerahan dana.

"Mulai hari ini, Cak Budi akan melanjutkan kegiatan bakti sosial tanpa melakukan pengumpulan donasi dari publik," katanya dalam sikap resmi yang diunggah di akun Instagram Cak Budi. (jon/jpg)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search