Kamis, 29 Juni 2017

Disebut Supermarket Cinta, Ada Lebih dari 100 Pasangan Bertemu dan Menikah di Sini

Supermarket ini bukan sekadar jadi tempat belanja. Banyak orang berkenalan di sini dan akhirnya menikah. Bagaimana ceritanya?

Adalah Stew Leonard, supermarket kecil milik sebuah keluarga yang disebut supermarket cinta. Supermarket ini berlokasi di New York dan Connecticut.

"Stew Leonard punya versi Match.com sendiri. Sejak keluarga saya membukanya tahun 1969, sudah ada sekitar 100 pasangan bertemu di Stew's dan menikah, menghasilkan lusinan anak," ujar Stew Leonard JR., selaku CEO Stew Leonard's.

Disebut Supermarket Cinta, Ada Lebih dari 100 Pasangan Bertemu dan Menikah di SiniFoto: Today

Ia mengatakan ada banyak cerita untuk dibagikan, seperti beberapa kisah pasangan bahagia yang ditemuinya. Dikutip dari Today (27/6), iniliah kisah pasangan tersebut.

Mike Derivan dan Donna Owsiak adalah pasangan pertama yang menikah karena bertemu di Stew Leonard. Mereka bertemu tahun 1980an karena sama-sama bekerja sebagai tukang daging di wilayah Norwalk.

"Saat Donna dan saya mulai kencan, setidaknya ada 5 tukang daging lain yang berpacaran dengan pegawai Stew juga," ujar Mike. Pasangan ini akhirnya menikah tahun 1983 dan kini dikaruniai dua anak. Uniknya anak Mike dan Donna sekarang juga bekerja paruh waktu di supermarket Stew.

Disebut Supermarket Cinta, Ada Lebih dari 100 Pasangan Bertemu dan Menikah di SiniFoto: Today

Lain lagi dengan kisah Karin Cervi dan Joe Vota. Awalnya Karin bekerja sebagai kasir di gerai Stew di Norwalk tahun 1996. Ia lalu berpacaran dengan Joe yang saat itu bekerja di bagian grocery. "Suatu malam, grup kami pergi keluar. Saya lalu saling berpandangan dengan Joe dan merasa sangat klik," ujar Karin.

"Kita juga pernah sengaja menutup toko lebih awal di malam Jumat agar bisa pulang bersama. Saat-saat memastikan area toko sudah bebas dari tamupun jadi kesempatan kita untuk saling bercengkrama," tambah Karin.

Di tahun 2003 keduanya memutuskan menikah. Karin bersedia usai Joe melamarnya dengan cara unik tepatnya di malam Halloween. Hingga kini keduanya mengaku masih menyimpan kaos Stew Leonard.

Disebut Supermarket Cinta, Ada Lebih dari 100 Pasangan Bertemu dan Menikah di SiniFoto: Today

Ada juga kisah Rose McLaughlin dan Curt Potter yang cintanya bermula di dapur Stew Leonard Newington. Mereka bertemu tahun 2013 dan mulai berkencan tahun 2015.

"Saya tidak akan pernah lupa bagaimana kencan pertama kita. Jaket Curt terbang dan ia kehilangan dompetnya," tutur Rose. Hanya selang setahun usai kencan pertamanya, mereka menikah tahun 2016.

Disebut Supermarket Cinta, Ada Lebih dari 100 Pasangan Bertemu dan Menikah di SiniFoto: iStock

Curt kini jadi manager seafood di Stew Leonard, Newington. Sementara Rose adalah manajer asisten di dapur.

(odi/msa)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search