SURYAMALANG.COM, BANTUL - Banyak yang tidak menyangka ada bangunan bernilai sejarah tinggi ketika melewati jalan di Desa Wonocatur, Banguntapan, Bantul.
Tepatnya di simpang tiga di ruas Jalan Wonocatur atau sebelah timur Pasar Bantengan.
Bila dilihat dari jalan, satu bagian bangunan tersebut hanya berupa tembok tua yang tidak utuh.
Di beberapa sisi tembok setebal sekitar 40 sentimeter, tampak retakan dan bekas patahan.
Lumut dan bercak tanah tampak menempel di tembok.
Padahal di bawah tembok itu ada bangunan bersejarah.
Bangunan tersebut adalah satu pesanggrahan peninggalan era Sultan Hamengkubuwono II.
Sejak puluhan tahun lalu, warga sekitar menyebutnya Gua Siluman.
Tak ada yang tahu pasti asal usul penamaan Gua Siluman.
Tapi dari penuturan seorang warga sekitar, Seno, pemakaian kata gua karena di bawah jalan aspal terdapat lorong yang bentuknya seperti gua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar