TIDAK hanya rumah sakit dan tempat pemakaman yang mistis, lho. Ternyata, sekolah pun bisa menjadi lokasi menyeramkan yang bisa membuat bulu kuduk Anda merinding.
Apalagi sekolah-sekolah yang bangunannya sudah sangat tua atau punya riwayat kejadian meneyramkan seperti ada korban meninggal.
Nah, salah satu kisah mistis di sekolah yang cukup populer adalah bau amis di kelas atau ada suara jeritan di saat pelajaran berlangsung.
BACA JUGA:
PERNIKAHAN AGUNG: Air Siraman Kahiyang Ayu Berasal dari 7 Mata Air, Termasuk Istana Negara dan Istana Bogor
Cerita lengkapnya seperti ini
Siswa Korban Kecelakaan
Cerita ini terjadi di salah satu sekolah berinisial U. Konon di sekolah itu pernah ada peristiwa siswa meninggal di tahun 1985. Siswa yang meninggal itu bernama Farah. Dia meninggal akibat tertabrak saat menyebrang di depan sekolah. Dikabarkan, setelah kematian Farah, arwah gadis kecil itu sering gentayangan di dekat sekolah.
Setelah kejadian itu, di kelasnya Farah, di langit-langitnya ada kayak tulisan yang blur banget. Tulisan tersebut berwarna merah tua kecoklatan (kayak warna darah) dan tulisannya "Farah". Tapi huruf F nya lebih mirip huruf P jadi lebih terbaca "Parah".
Karena dianggap menakuti siswa lainnya, pihak sekolah pun berusaha untuk menutupi tulisan tersebut dengan warna putih. Tapi, selalu saja gagal. Tulisan tersebut kembali muncul sehari setelah pengecetan dilakukan.
Tak hanya tulisan yang menyeramkan, di kelas itu juga sesekali tercium aroma amis darah di bagian belakang kelas. Bahkan, aroma tesebut pernah sekali tercium sampai menyengat dan menggangu pelajaran.
Sebelumnya
1 / 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar