Senin, 08 Januari 2018

Kisah Romantisme Ahok-Veronica, Pertemuan di Gereja hingga Surat Cinta dari Balik Jeruji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar mengenai mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang menggugat cerai istrinya, Veronica Tan, mengagetkan banyak pihak. Sebab, selama ini keduanya tampak harmonis.

Teringat akan cerita Basuki atau Ahok mengenai pertemuan pertamanya dengan Veronica.

Ahok pernah bercerita, Gereja Kristus Yesus di Pluit merupakan tempat pertemuan pertamanya dengan Vero.

Ceritanya cukup sederhana, dulu Ahok tidak sengaja menginjak kaki Vero.

"Pertama kali bertemu di gereja. Enggak sengaja keinjek kakinya. Ini namanya bukan dari mata turun ke hati, melainkan dari kaki naik ke hati," kata Ahok di Balai Kota, Februari 2016.

Baca: Awal 2018, Veronica Tan Dikabarkan Menangis Saat Temui Ahok di Rutan Mako Brimob

Kejadian itu berlangsung pada 1994. Ketika itu, Ahok sudah bekerja, sementara Vero baru masuk kuliah. Keduanya sama-sama aktif di gereja.

Ahok pernah menjadi Ketua Majelis Gereja, sementara Vero juga aktif mengikuti pelayanan di gereja itu. Ahok tertarik hanya dengan melihat kaki Vero. Selain itu, kepiawaian Veronica saat memainkan piano juga berhasil memikat hati Ahok.

"(Yang membuat suka sama Veronica) main piano di gereja. Bu Vero bisa nyanyi juga," ujar Ahok berseri-seri.

ALASAN CABUT BANDING - Veronica Tan terlihat menangis saat membacakan surat tulisan tangan suaminya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam jumpa pres dikawasan, Menteng, Jakarta Pusat,  Selasa (23/5/2017). Surat yang  di tulis dalam penjara oleh Ahok ini menerangkan alasan pencabutan banding di PN  Jakarta Pusat. Warta Kota/henry lopulalan
ALASAN CABUT BANDING - Veronica Tan terlihat menangis saat membacakan surat tulisan tangan suaminya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam jumpa pres dikawasan, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (23/5/2017). Surat yang di tulis dalam penjara oleh Ahok ini menerangkan alasan pencabutan banding di PN Jakarta Pusat. Warta Kota/henry lopulalan (WARTA KOTA/WARTA KOTA/henry lopulalan)

Ahok dan Vero menikah pada 6 September 1997. Mereka sudah dikaruniai tiga anak, yaitu Nicholas Sean, Nathania, dan Daud Albeenner.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search