Kamis, 18 Agustus 2016

Teuku Rifnu Wikana dan Kisah Batal Main di 'The Raid'

Teuku Rifnu Wikana dan Kisah Batal Main di The RaidFoto: Asep Syaifullah
Jakarta -

Kerap tampil di film karena faktor kebetulan, tak lantas membuat Teuku Rifnu tak memiliki ambisi. Ia mengaku masih memiliki keinginan untuk bisa terlibat dalam beberapa produksi.

Salah satu film yang sempat membuatnya antusias namun belum kesampaian ia bintangi yakni seri 'The Raid'.

"Waktu itu gue udah deal sama Gareth (Evans). Gareth udah ngediskusiin adegan yang nanti mau gue bawain gimana," ujarnya saat berbincang dengan detikHOT belum lama ini.

Namun kesempatan terlibat dalam film tersebut belum berpihak pada Rifnu. Ada kontrak film lain yang sudah lebih dulu ia tanda tangani sebelum keinginannya terlibat di 'The Raid' terwujud.

"Pas waktu itu syuting 'Sang Penari' mundur dan akhirnya bareng sama syuting 'The Raid'. Gue udah telanjur tanda tangan duluan di produksi itu, mau nggak mau akhirnya batal," tuturnya lagi.

Rifnu sempat menjanjikan dirinya akan terlibat di seri berikutnya. Namun hingga kini hal itu juga belum terpenuhi.

"Alasannya sama, masalah waktu juga. Padahal gue juga udah sempat latihan, ya belum rezeki mungkin," pungkasnya.


(doc/mmu)

Photo Gallery

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search