Kamis, 29 September 2016 | 21:50 WIB

Serial Westworld, HBO. HBO.com
TEMPO.CO, Jakarta - HBO akan menayangkan serial terbarunya yang berjudul Westworld pada Senin, 3 Oktober 2016, pukul 08.00 WIB. Serial drama berdurasi satu jam yang dibintangi Anthony Hopkins, Ed Harris, Evan Rachel Woods, dan James Marsden ini akan ditayangkan ulang di hari yang sama pada pukul 20.00 WIB.
HBO, dalam siaran tertulisnya, menyatakan episode pertama Westworld akan tersedia secara cuma-cuma di website HBO Asia, www.hboasia.com, untuk 18 kawasan Asia, termasuk Indonesia. "Para pelanggan dan non pelanggan dapat menyaksikan secara online mulai 14-28 Oktober 2016," kata Direktur Komunikasi HBO Asia, Karen Lai, dalam keterangan resminya, Kamis, 29 September 2016.
Westworld disutradarai Jonathan Nolan ( Interstellar, The Dark Knight, Person of Interest) yang juga bertindak sebagai penulis. Nolan yang menjadi produser eksektif bersama Lisa Joy (Pushing Daisies, Bum Notice) membuat serial ini terinspirasi film layar lebar berjudul serupa, yang ditulis dan disutradarai Michael Crichton pada 1973.
Westworld mengisahkan sebuah perjalanan kelam dari kenyataan buatan dan kejahatan masa depan. Dengan setting antara masa depan dan masa lalu, serial ini mengeksplorasi sebuah dunia dengan segala keinginan manusia, tak peduli seberapa baik dan jahat, dapat disatukan.
Tokoh utama serial ini adalah Robert Ford yang diperankan Anthony, merupakan kepala pemrograman sekaligus pendiri Westworld dengan karakter brilian, pendiam, dan direktur kreatif yang rumit. Dia memiliki visi misi akan sebuah taman yang dihuni oleh manusia buatan.
Adapun Ed Harris menjadi sosok man in black yang merupakan manusia jelmaan kejahatan sesungguhnya. Sementara Evan Rachel memerankan Doroty Abernathy, putri penguasa distrik yang cantik dan baik hati. Suatu hari Doroty mendapati bahwa seluruh keindahan yang ada hanya sebuah kebohongan yang diciptakan.
FRISKI RIANA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar