Kamis, 29 Desember 2016

Eks Bibit Unggul La Masia Ini Ungkap Kisah Buruknya Bersama Barcelona

Sepakbola.com – Winger Middlesbrough, Adama Traore mengisahkan pengalaman buruknya saat berseragam Barcelona.

Berbicara mengenai Barcelona, nampaknya menimbulkan kesan pahit bagi pemain berusia 20 tahun ini. Traore yang merupakan pemain asli didikan Barcelona, berhasil menembus skuat utama Barcelona di tahun 2013. Namun selama dua tahun berada di skuat utama Blaugrana, dirinya hanya diberi kesempatan untuk tampil sekali saja.

Kisah buruk Adama Traore bersama Barcelona berlanjut ketika klub kembali mengoper Traore menuju dari tim utama Barcelona B. Hal tersebut tentu menimbulkan pengalaman yang tak terlupakan bagi Traore selama dua tahun berada di karier seniornya bersama Barcelona.

Traore menyebut bahwa saat itu merupakan saat terburuk dalam kariernya. Selain itu ia juga menyebutkan alasannya mengapa dirinya akhirnya memutuskan untuk hengkang dari Barcelona di tahun 2015.

"Saya pergi karena saya tidak diberi kesempatan. Mereka tidak memberitahu saya jika saya memiliki kekurangan dan mereka tidak memberitahu kenapa," ungkap Traore kepada Mundo Deportivo.

"Mereka membuat saya tetap berada di Barca B, dimana saya telah berada selama dua tahun dan mental saya terus tumbuh. Saya hanya meminta untuk bisa memperlihatkan kemampuan saya apakah saya berhak berada di sana atau tidak."

"Tidak ada seorang pun yang berbicara kepada saya. Saya akan senang jika seseorang akan memberikan penjelasan kepada saya," tutupnya.

Kisah Buruk Adama Traore Bersama Barcelona

Adama Traore kini bermain di klub promosi Liga Inggris Middlesbrough.

Sementara itu usai meninggalkan Barcelona, pemain asal Pantai Gading ini langsung hijrah menuju Inggris untuk berseragam Aston Villa. Dan di awal musim 2016, Traore resmi berpindah menuju Middlesbrough. (Sumber:Fourfourtwo)

Penulis: M.C.Al-Ayyubi/Editor: Rudi Purwantoro

Komentari Artikel Ini

Meski Kerap Jadi Cadangan, Bomber Perancis Bersedia Perpanjang Kontrak Dengan Arsenal

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search