Sumenep, 9/7 (Media Madura) – Aksi main hakim sendiri kembali terjadi di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Sabtu (8/7/2017) dini hari.
Rumah milik Mustamim, warga Dusun Tanah Bentar Barat, Desa/ Kecamatan Ganding nyaris rata dengan tanah.
Tidak hanya itu, sepeda motor Merk Suzuki Spin milik Mustamim alias Tamim juga dibakar oleh sekelompok masyarakat.
Keterangan yang didapat pihak kepolisian, kemarahan warga tak terbendung setelah laki-laki berusia 45 tahun itu masuk rumah orang saat tengah malam.
"Tamim ini kepergok masuk rumah Haryadi saat tengah malam sekitar pukul 00.30 WIB," terang Kabag Humas Polres Sumenep, AKP. Suwardi.
Lalu, oleh pemilik rumah diteriaki maling, sehingga dengan cepat warga terpanggil dan berduyun-duyun mengejar Tamim hingga kerumahnya.
Karena sudah dipenuhi amarah, massa yang berjumlah lebih dari 500 orang itu langsung bertindak brutal dengan melempari rumah tamim dengan batu.
"Massa juga membakar kendaraan milik pelapor," kata Suwardi.
Usut punya usut, ternyata mantan Kepala Dusun (Kadus) itu bukan dicurigai sebagai maling, melainkan dugaan perselingkuhan.
"Bukan, bukan persoalan curi-muncuri, dugaan sementara masalah perselingkuhan," tandas Suwardi singkat.
Penulis : Rosy
Editor : Arif
Tidak ada komentar:
Posting Komentar