Selasa, 05 Juli 2016

Kisah Cinta 4 Musim Antara Suzy Miss A Dan Kim Woo Bin Di Drama Korea 'Uncontrollably Fond ...

Drama Korea Uncontrollably FondDrama Korea Uncontrollably Fond

HargaTop.com – Suzy Miss A dan Kim Woo Bin siap menyapa penggemar lewat kisah cinta 4 musim dalam drama Korea 'Uncontrollably Fond'. Disiarkan via stasiun KBS mulai 6 Juli 2016 pukul 10 malam waktu setempat, drama sepanjang 20 episode ini akan menggambarkan empat perasaan berbeda saat jatuh cinta, gembira, gairah, kedewasaan, kehilangan dan perpisahan.

"Penulis Lee Kyung Hee sering menyatakan bahwa dirinya ingin menulis sebuah cerita yang membandingkan perasaan cinta yang berbeda-beda melalui fitur berbeda dari 4 musim," tutur produser Park Hyun Seok dalam konferensi pers di Seoul, Senin (4/7/2016), seperti dilansir tim Hargatop via Yonhap.

"Ini bukan mengenai satu sisi dari cinta, namun seluruh macam perasaan yang dapat dirasakan seseorang ketika cinta semakin mendalam. Dalam sebuah kata, saya ibaratkan cinta setara dengan keselamatan," tambahnya.

Kim Woo Bin dan Suzy Miss AKim Woo Bin dan Suzy Miss A

Kekasih Lee Min Ho, Bae Suzy, dan Kim Woo Bin menjadi tokoh sentral dalam KDrama 'Uncontrollably Fond'. Kim Woo Bin berperan sebagai Shin Joon Young, seorang aktor-penyanyi tenar yang secara kebetulan kembali bertemu dengan teman masa kecilnya, seorang produser dokumenter Noh Eul (Bae Suzy).

"Sepertinya Shin awalnya tidak ingin jadi seorang aktor. Tapi insiden lima tahun lalu menumbangkan hidupnya secara keseluruhan dan mengubah kehidupannya selamanya," tutur Kim Woo Bin menjelaskan karakter yang diperankannya.

Sementara itu, Suzy Miss A menyatakan sangat bersimpati dengan Noh Eul, gadis yang tidak memiliki pilihan selain berkompromi dengan kenyataan kala insiden lima tahun yang lalu, dan menjadi orang sombong yang melakukan apapun yang diperlukan untuk mencapai keinginannya.

Baik Kim Woo Bin maupun Suzy menyatakan bahwa mereka langsung memutuskan bergabung dengan produksi drama Korea ini hanya dengan membaca sinopsisnya saja, bukan skrip keseluruhan. Pasalnya, mereka berpendapat bahwa pesan yang coba disampaikan oleh penulis sangat jelas dan indah.

Jangan lewatkan, baca juga :

Menurut perusahaan produksi, Samhwa Networks Co., drama Korea 'Uncontrollably Fond' akan tayang premier di 11 negara. Di Tiongkok, drama tersebut di siarkan pada Youku Tudou. Perusahaan juga telah menjual hak siar ke DramaFever Corp., situs video kepunyaan Warner Bros, dimana drama tersebut langsung diputar pada tanggal yang sama. Sedangkan di Taiwan dan Hong Kong, drama yang dibintangi Kim Woo Bin dan Suzy Miss A akan hadir tidak secara online, namun di TV.

Drama Korea 'Uncontrollably Fond' akan tayang setiap hari Rabu dan Kamis, mulai 6 Juli 2016 hingga 8 September 2016 waktu setempat.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search