INILAH.COM, Jakarta-Film drama I Love You from 38.000 Feet (ILY flom 38.000 FT) bakal menemani libur lebaran para pecinta film Indonesia. Film produksi Screenplay Films ini tayang mulai hari ini, Selasa (5/7/2016).
Dari cerita film tersebut, ada pesan menarik pada bagian akhir setelah menyaksikan film ILY From 38.000 FT. Di layar tercantum kalimat, "In Memoriam Khairunisa". Siapakah dia?
Almarhumah Khairunisa merupakan pramugari Air Asia yang mengalami musibah kecelakaan pesawat pada 28 Desember 2014. Almarhumah pernah menulis kalimat "I Love You from 3.8000 Feet" dalam secarik kertas. Tulisan tersebut sempat diunggah di akun Instagram Khairunisa tepat seminggu sebelum mengalami kecelakaan pesawat.
Postingan tersebut kemudian menjadi populer, terlebih setelah CNN melakukan reportase khusus terhadap pesan cinta almarhumah. Kekuatan cinta dalam pesan tertulis tersebut rupanya yang menjadi inspirasi Screenplay Films untuk kemudian memproduksi film I Love You from 38.000 Feet.
Screenplay layak berterima kasih kepada Khairunisa, meski film ini bukan cerita biografi almarhumah. "Kami tidak ingin membuat film tentang kesedihan atau musibah. Kami juga tak ingin menjual air mata dari musibah orang lain. Kami memilih membuat cerita fiktif," jelas Wicky V Olindo, produser Screenplay Film, dalam siaran persnya, Selasa (5/7/2016).
Selain itu, pihak Screenplay tak mau membangkitkan kembali memori kesedihan orangtua Khairunisa, meskipun mereka merestui produksi film ILY. Bila cerita almarhumah Khairunisa tentang pertemuan terakhir dengan sang kekasih, sebelum terbang di hari naas tersebut. Film ILY pun juga memiliki kesamaan cerita.
Sang tokoh utama Aletta (Michelle Ziudith) dan Arga (Rizky Nazar) berpisah di bandara. Aletta menanti di Jakarta, sebelum Arga menuntaskan pekerjaannya di Bali dan menyusul ke Jakarta untuk menikah. Perpisahan keduanya di bandara itulah menjadi pertemuan akhir keduanya. Seperti apa kisah serunya?
Saksikan I Love You from 38.000 Feet (ILY flom 38.000 FT) di seluruh bioskop Indonesia mulai hari ini, Selasa (5/7/2016). [adc]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar