Sabtu, 18 Maret 2017

Begini Kisah Sopir Ambulan Pengangkut Pria yang Bunuh Diri Live di Facebook

Begini Kisah Sopir Ambulan Pengangkut Pria yang Bunuh Diri Live di Facebook

Sopir ambulan RS Fatmawati, Haris (43) yang mengangkat jenazah pria yang bunuh diri secara live di Facebook, Pahinggar Indrawan saat diwawancara di RS Fatmawati. (republika)

KLIKBALIKPAPAN.CO - Seorang pria bernama Pahinggar Indrawan (35) melakukan bunuh diri secara live lewat akun Facebook pribadinya, Jumat siang kemarin, 17/3/2017. Belakangan baru diketahui aksi tak patut itu dilakukan di rumahnya Jalan Kemenyan No 5 RT 8 RW 5 Kelurahan Ciganjur, Jakarta Selatan.

Pria yang mengangkat jenazah korban, Haris (43) mengisahkan, saat dirinya mengangkat jenazah Indra dari TKP, kondisi tubuh Pahinggar sudah terbujur kaku. Bahkan, ujar Haris, dari mulut Pahinggar sempat mengeluarkan darah hitam.

"Keluar darah hitam tadi dari mulutnya, kaki sebelah kanan kaku juga. Leher ada bekas tali," ujar sopir RS Famawati itu, di Instalasi Forensik dan Pelayanan Jenazah RS Fatmawati, Sabtu, 18/3/2017 dini hari.

Haris mengatakan, seperti dialnsir Rol, korban ditemukan sudah tergantung dengan tali tambang warna biru di rumahnya sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu, orang tua korban juga ada di lokasi. "Orang tua korban sudah tua seumuran saya. Tapi sampai sekarang belum ke RS Fatmawati," kata dia.

Haris menambahkan, pihak rumah sakit belum dapat berbuat apa-apa terhadap jenazah Pahinggar lantaran masih menunggu persetujuan keluarga.

"Sampai sekarang belum dimandikan karena menunggu keluarga, kita kan enggak sembarangan. Nunggu persetujuan keluarga dulu," kata pria yang menjadi sopir ambulan selama 10 tahun tersebut.

KLIK JUGA:Pria Bunuh Diri Live di Facebook Gemparkan Masyarakat

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search