Minggu, 26 Maret 2017

Kisah Ridho Rhoma yang Penuh dengan Kejutan

Jakarta - Muhammad Ridho Irama muncul sejak awal tahun 2009 lalu di media. Ketika itu, di dunia dangdut, Ridho seperti oase di padang pasir.

Dangdut yang katanya laku karena hanya menjual keseksian terbantahkan dengan kehadiran Ridho. Putra sang Raja Dangdut, Rhoma Irama itu menjelma sebagai sosok yang dicintai banyak kalangan di panggung hiburan.

Ridho menawarkan hal berbeda ketika tampil di atas panggung. Parasnya terbilang enak dipandang, terlebih suaranya juga merdu. Ia pun membentuk sebuah band Sonet 2.

Peran sang ayah tentu saja sangat besar dalam karier Ridho. Apalagi ia juga lebih banyak membawakan lagu-lagu Rhoma terdahulu dengan sedikit sentuhan modern. Meski belakangan, ia mulai meninggalkan dangdut dan fokus membuat musik EDM (Electronic Dance Music). Tapi sepertinya dangdut masih tetap menjadi roh bagi Ridho, seperti lagu terbaru 'Mengapa' yang masih terdengar cengkok dari vokalnya.

Ridho Rhoma Penuh dengan KejutanFoto: Rachman Haryanto

Sudah semakin sering tampil, kehidupan pribadinya pun menjadi santapan masyarakat. Isu pertama muncul adalah status pernikahan Rhoma dengan Marwah Ali, ibunda Ridho.

Banyak media yang menyebutkan pernikahan kesekian kalinya sosok Rhoma itu terjadi pada 1991. Tapi di sisi lain, Ridho terlahir pada 14 Januari 1989. Sampai saat ini hal tersebut masih menjadi rahasia mereka.

Selain soal keluarga, Ridho juga pernah dikabarkan beberapa kali dekat dengan seorang perempuan. Yang paling heboh tentu saja hubungannya dengan Cathy Sharon. Meski keduanya tidak pernah mengucapkan secara verbal, namun kedekatan mereka tak bisa lagi dibantahkan.

Tapi sepertinya asmara tersebut tidak berlangsung lama. Cathy menikah dengan pria lain, Ridho pun mengaku sedang dekat dengan seorang perempuan asal Suriah.

Ridho Rhoma Penuh dengan KejutanFoto: Vino/detikcom

Di tengah kabar tersebut, Ridho tersandung masalah setelah terlibat kecelakaan mobil. Honda City yang dikendarainya menabrak mobil yang tengah terparkir persis di depan Lotte Avenue, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (26/4/2015) sekitar pukul 04.00 WIB pagi.

Ketika itu, Ridho mengaku memang dalam kondisi lelah. Sehari sebelum mobil yang dikendarainya menabrak, ia terlibat roadshow di Brunei Darussalam.

Sehari setelah kecelakaan tersebut, sang ayah lantas angkat bicara. Menurut Rhoma, anaknya itu memang sedang lelah. Tapi tak mungkin menabrak dalam keadaan mabuk.

"Ah ngaco, ngerokok aja nggak apalagi minum. Ngantuk saja, gimana mau minum, merokok aja nggak," katanya saat ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (27/4).

Dua tahun setelah kejadian tersebut, tepatnya hari ini Ridho ditangkap polisi karena kepemilikan narkoba. Pangeran Dangdut itu ditangkap di wilayah Daan Mogot, Jakarta Barat, sekitar pukul 04.00 WIB. Polisi mengamankan paket sabu, keytamin, dan alat penghisap sabu dalam penangkapan itu. Sabu ditemukan di dalam mobil yang dikendarai Ridho. Mobil yang dibawa Ridho kini diamankan polisi.

"Berdasarkan hasil keterangan dia menggunakan ini karena beban kerja," ujar Kapolres Metro Jakbar Kombes Roycke Langie di Mapolres Jakbar, Jl S Parman, Slipi, Jakbar, Sabtu (25/3/2017).
(nu2/nu2)

PhotoGallery

1 1 2 3 4 5 6 7

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search