Senin, 24 April 2017

Kisah Haru Sepasang Kekasih yang Tewas Akibat Kecelakaan Maut di Puncak

TANGERANG SELATAN – Tragedi kecelakaan maut di daerah turunan Selarong, Cipayung, Megamendung, Bogor, Jawa Barat, yang terjadi pada Sabtu sore 22 April 2017 menyisakan rentetan kisah mengharukan.

Dua dari empat korban tewas diketahui adalah sepasang kekasih bernama Okta Riyansah Putra (26) dan Diana Simatupang (24). Informasi yang diperoleh, mereka hendak melangsungkan pertunangan pada pertengahan Mei 2017.

BERITA REKOMENDASI


Keduanya tewas usai sepeda motor Yamaha Vixion yang dikendarai Okta terpental hingga pria asal Palembang, Sumatera Selatan, itu meninggal di tempat. Sedang kekasihnya, Diana, sempat menjalani perawatan di rumah sakit. Namun, nyawa gadis yang tinggal di Griya Cisauk Serpong RT 01 RW 08, Blok AB nomor 1, Suradita, Cisauk, Tangerang, itu tak tertolong.

"Sudah setahun lebih pacaran. Memang rencana pertengahan bulan Mei nanti keluarga pacarnya mau datang melamar ke sini, tapi ya mau gimana lagi takdirnya seperti ini," tutur Anderson (61), ayah Diana saat ditemui Okezone di kediamannya, Minggu 23 April 2017 malam.

Orangtua Diana sangat terpukul atas musibah yang menimpa putrinya. Terlebih ibunya, Kamisah Fitriyah (57), masih shock hingga saat ini karena merasakan kehilangan sosok putri bungsu yang diketahui sangat dekat dengannya.

"Ibunya masih shock. Dia (Almarhumah) kan anak bungsu jadi dekat banget sama ibunya. Dua kakak perempuannya sudah menikah, tinggal abangnya yang paling tua di sini," imbuhnya dengan nada haru.

Ia pun meminta bantuan agar keluarganya ikhlas dalam menjalani kejadian ini serta melepas anak bungsunya tersebut.

"Saya minta dibantu doa supaya kami sekeluarga bisa diberi keikhlasan dan tabah melepas kepergian anak kami ini," katanya dengan mata berkaca-kaca.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search