Minggu, 04 Juni 2017

Kisah di balik lahirnya bayi Pajero Sport

Muis Iskandar menggendong anaknya yang bernama Pajero Sport di kediamannya Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (1/6). Bayi pasangan Muis Iskandar dan Novi Yanti ini memiliki nama unik
Muis Iskandar menggendong anaknya yang bernama Pajero Sport di kediamannya Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (1/6). Bayi pasangan Muis Iskandar dan Novi Yanti ini memiliki nama unik "Pajero Sport" berawal dari kesukaan sang ayah terhadap mobil asal Jepang tersebut meski tidak memiliki mobilnya.
© Muhammad Iqbal /Antara Foto

Entah apa yang ada di benak Muhammad Muis Iskandar (39) dan Novi Yanti (34) warga Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten, saat memberi nama bayi mereka yang terlahir, Rabu (26/4/2017), dengan sebuah produk mobil --Pajero Sport.

Spontan nama bayi yang merupakan putra keempat pasangan tersebut cepat tersiar sejak dua minggu belakangan di kalangan warganet.

Pajero Sport merupakan nama mobil jenis SUV yang dijual PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), selaku agen pemegang merek (APM) kendaraan penumpang jenama Jepang Mitsubishi di Indonesia.

Ramainya kabar tersebut membuat MMKSI berupaya mencari kebenaran dengan menemui langsung Muis dan Novi di kediaman mereka.

Hal itu kemudian terwujud saat Intan Vidiasari, Head of Public Relation Department MMKSI, berhasil menemui Pajero Sport di tempat tinggalnya pada Kamis (1/6/2017).

Langkah ini, seperti dikabarkan Carvaganza, dilakukan sebagai simbol ucapan terima kasih MMKSI karena pasangan tersebut sudah menjadikan nama salah satu model SUV favorit sebagai bagian dari anggota keluarga.

"Kami dari MMKSI sangatlah bangga bisa menjadi bagian dari kehidupan keluarga pak Muis, karena popularitas dari Pajero Sport dapat sedemikian berpengaruh dalam kehidupan keluarga Indonesia, sehingga menjadi pilihan nama bagi kelahiran anak kesayangan," kata Intan.

Pada pertemuan tersebut akhirnya terjawab mengapa Muis dan Novi rela menamai anak mereka Pajero Sport, nama mobil berbanderol setengah miliar lebih itu.

Ibu Novi Yanti menggendong anaknya yang bernama Pajero Sport di kediamannya Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (1/6).
Ibu Novi Yanti menggendong anaknya yang bernama Pajero Sport di kediamannya Pamulang, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (1/6).
© Muhammad Iqbal /Antara Foto

Muis bercerita bahwa pemberian nama itu tidak dilakukan secara spontan. Ia menyatakan telah memikirkan dan memilihnya jauh hari, sejak kandungan isterinya berusia 8 bulan.

Keputusannya itu didasarkan atas kekaguman Muis kepada karakter kendaraan SUV tersebut. Ia mengaku selalu kagum saat berpapasan dengan kendaraan 5-penumpang ini di jalan raya.

"Saya kalau ketemu di jalan suka ngikutin dari belakang, memang mobil Pajero itu keren, gagah, pokoknya senang saja walau cuma lihat," kata dia, kepada Liputan6.

Muis pun berharap dengan pemberian nama Pajero Sport, putranya memiliki karakter yang tangguh, keren, dan kuat, dalam menghadapi rintangan, seperti karakter sang SUV.

Kemudian Muis menawarkan nama tersebut kepada isterinya. Novi, yang jarang keluar rumah, lalu sengaja diajak Muis jalan-jalan untuk mencari Pajero Sport. Sang isteri menyatakan langsung menyetujui keinginan sang suami setelah melihat mobil tersebut.

"Pas suami nunjukkin mobilnya seperti apa, saya langsung iya, setuju saja, memang baru lihat juga langsung suka," aku Novi.

Banyak orang yang kemudian meminta Muis dan Novi mengganti nama anak tersebut. Akan tetapi mereka menolak dan bahkan kini sedang mengurus akte kelahiran sang bayi.

Mendengar cerita tersebut, Intan Vidiasari pun terharu karena keberadaan model Pajero Sport di Indonesia mampu menginspirasi salah satu keluarga di Indonesia.

"Pak Muis dengan semangat menceritakan betapa beliau sangat ngefans dengan Pajero Sport model terbaru, terutama bagian breaklamp belakang sehingga bila sedang di perjalanan diatas motornya, Pak Muis harus menyempatkan diri untuk memandangi kendaraan favoritnya ini," papar Intan.

Untuk itu, MMKSI memberikan hadiah bagi keluarga Muis. Apalagi, ini merupakan kali pertama sebuah keluarga menamai sang anak dengan dua suku kata produk "Pajero - Sport". Viralnya nama tersebut ke seluruh Indonesia juga menjadi sesuatu yang istimewa bagi Mitsubishi Indonesia.

Hadiah tersebut berupa segala keperluan bayi untuk pasangan ini, bukan mobil Pajero Sport asli.

"Kami juga ingin mengajak keluarga pak Muis untuk dapat mengenal lebih dekat kendaraan favorit beliau, agar semakin 'ngefans' lagi dengan Pajero Sport," janji Intan, menukil Kompas.com.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search