Jumat, 18 Mei 2018

Kisah Harry Styles Menumpang di Rumah Orang Dibuat Serial TV

Jakarta, CNN Indonesia -- Harry Styles mulai menjajal profesi baru. Usai menjadi personel boyband, menekuni karier sebagai penyanyi solo hingga membintangi sebuah film, kini nama penyanyi berusia 24 tahun itu tercatat sebagai produser eksekutif dalam sinetron komedi Happy Together di CBS.

Kabar itu telah dikonfirmasi bos CBS Kelly Kahl dalam sebuah konferensi, menurut laporan Washington Post. Nantinya, kisah itu disebut akan diangkat dari kehidupan nyata Styles sendiri. Namun bukan ia yang membintangi.


Happy Together akan dibintangi Damon Wayans Jr. dan Amber Stevens West yang berperan sebagai sepasang suami-istri di pinggiran kota yang hidupnya terganggu oleh seorang bintang pop muda (diperankan oleh Felix Mallard) yang datang untuk tinggal bersama mereka.
[Gambas:Instagram]

Komedi itu mengambil latar waktu kehidupan Styles saat dirinya hendak mencapai popularitas secara mendadak bersama One Direction. Kala itu, penyanyi yang tumbuh di Cheshire, Inggris ini memilih tinggal bersama temannya, Ben Winston dan istrinya di pinggiran Kota London untuk memudahkan pekerjaannya.

Mulanya, istri Winston, Meredith sepakat bahwa Styles dapat tinggal di kediaman mereka selama dua pekan, tapi yang terjadi pelantun Sign of the Times ini akhirnya menetap selama 20 bulan. Di sana, Styles tidur hanya beralaskan matras.

"Dua puluh bulan itu merupakan masa-masa saat mereka [One Direction] mengikuti acara realitas X-Factor hingga menjadi artis dengan penjualan terbesar di dunia," kata Winston kepada Rolling Stone, dikutip People.


Pada jangka waktu tersebut, Winston menuturkan bahwa keluarganya tinggal di pinggiran kota paling biasa. Semula, masyarakat di lingkungan itu tidak pernah mengetahui bahwa Styles yang tinggal bersamanya akan menjadi sosok yang begitu besar saat ini.

"Tidak ada yang pernah tahu, sungguh. Bahkan ketika kami pergi untuk makan, itu adalah lingkungan keluarga yang manis, tidak ada yang menyangka bahwa itu adalah dia [Harry]. Dia membuat rumah kami begitu nyaman. Dan ketika dia pindah, kami merasa putus asa," lanjutnya mengenang.

Happy Together direncanakan tayang pada musim gugur tahun ini, atau sekitar September-Oktober.

[Gambas:Instagram]

(res)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search