Minggu, 17 Juni 2018

4 Pemain Yang Kariernya Meredup Usai Tinggalkan Arsenal

Sepakbola.com – Level kesuksesan Arsenal di bawah Arsene Wenger membuat banyak pemain pergi. Beberapa di antaranya menjadi lebih sukses, tapi ada juga yang justru meredup kariernya.

Thierry Henry, Ashley Cole, Kolo Toure, Cesc Fabregas, dan Robin van Persie adalah pemain-pemain menonjol dari daftar panjang pemain yang meninggalkan The Gunners tapi meraih sukses.

Alexis Sanchez pemain top terakhir yang meninggalkan Arsenal, namun untuk saat ini kita belum bisa mengukur kesuksesannya di Manchester United.

Selalu ada dua keping mata uang di setiap cerita. Mungkin kisah sukses lebih disukai, tetapi kisah buruk juga tidak banyak dari kasus ini. Ada beberapa pemain yang tinggalkan Arsenal kemudian karier mereka meredup.

4. Alex Song

Artikel Lain dari Penulis

Alex Song bergabung dengan Arsenal pada tahun 2005 dan pergi pada tahun 2012 untuk bergabung dengan Barcelona. Di Arsenal dia bermain 215 kali dan menjadi salah satu gelandang bertahan terbaik. Di Barcelona dia menjadi pemain pelapis Sergio Busquet selama dua musim dan kadang-kadang bahkan dia bermain di belakang. Dua musim tersebut dia hanya tampil 29 kali.

Song kemudian dipinjamkan ke West Ham di mana dia hanya bermain 46 pertandingan dari semua kompetisi selama dua musim. 2016 Barcelona melepas dia bergabung ke klub Rusia, Rubin Kazan dengan status gratis – empat tahun setelah dibeli dengan harga 15 juta Poundsterling.

Di Rusia dia semakin buruk. Setelah satu tahun di Rusia, di dilepaskan dengan status bebas transfer. Sembari menunggu tawaran dari klub baru, Song berlatih bersama Arsenal.

Song masih dalam kontrak Rubin Kazan dan dia tidak kembali setelah liburan musim dingin berakhir. Pada 2 April 2018, Rubin mengeluhkan hal ini kepada FIFA dan meminta kompensasi 40 juta Euro dan Song karena pelanggaran kontrak.

3. Thomas Vermaelen

Mantan kapten Arsenal ini meninggalkan Emirates pada tahun 2014 untuk bergabung dengan Barcelona. Dia masih bisa mendapat tambahan kontrak satu tahun setelah mengesankan Ernesto Valverde. Dia juga masuk ke timnas Belgia, jadi kariernya menurun atau tidak?

Karier Vermaelen di Barcelona diganggu cedera, segera setelah dia meninggalkan Arsenal. Dia absen karena cedera selama 417 hari setelah pindah ke Barcelona dan ini termasuk satu musim dipinjamkan ke AS Roma.

Empat tahun terakhir dia hanya bermain 53 kali dari semua kompetisi untuk Barcelona dan AS Roma, hanya 36 kali menjadi starter. Tetapi, setidaknya dia masih bermain di klub Liga Champions.

2. Bacary Sagna

Lagi pemain Arsenal bergabung dengan Manchester City dalam beberapa tahun terakhir, Sagna paling terbaru. Dia pergi setelah kontraknya berakhir dan salah satu bek kanan terbaik di dunia, starter untuk Perancis dan pemenang FA Cup.

Di Manchester City dia hanya bermain 16 laga dari semua kompetisi pada musim pertama, 86 pertandingan secara keseluruhan selam tiga musim. Pep kemudian melepasnya karena menganggap dia surplus.

Setelah 8 bulan dilepas Manchester City, dia gagal temukan klub baru dan ketika tawaran datang, itu dari klub Serie A posisi ke-20 Benevento (21 poin dari 28 pertandingan). Usianya sudah 35 tahun dan waktunya untuk menggantung sepatu.

2. Samir Nasri

Nasri salah satu pemain bertalenta Perancis saat bergabung dengan Arsenal tahun 2008 dan dia bagian dari Team of the Year in 2010/11 saat masih di London Utara. Musim berikutnya dia pindah ke Manchester City dan sejak saat itu dia menjadi pemain yang paling dibenci di Arsenal. Musim pertama berjalan dengan baik dan dia meraih dua medali Premier League bersama Cityzens.

2015-2016 dia melewatkan sebagian besar pertandingan karena cedera dan setelah kedatangan Pep Guardiola dia dipinjamkan ke Sevilla. Setelah kembali dari pinajaman yang tidak sukses mereka berupaya untuk mendepak dia dan mendapatkan sedikit uang. Dia bergabung dengan klub Turki Antalyaspor dengan kontrak dua tahun.

Lima bulan kemudian kontraknya diputus setelah 8 bulan dan menyumbangkan dua gol. 22 Februari dia dihukum larangan bermain selama enam bulan karena melanggar peraturan Badan Anti-Doping Dunia pada bulan Desember 2016.

Sekarang usianya 30 tahun dan harusnya ini puncak kariernya, tetapi yang terjadi malah sebaliknya, dia tanpa klub dan dihukum FIFA. (Sumber: sportkeeda.com)

Penulis: Ricky Sulastomo/Editor: Avandi Wiradinata

Komentari Artikel Ini

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search