Kamis, 06 April 2017

Kisah Dua Personel Polda Sulsel Jalankan Misi Perdamaian ke Sudan

Laporan Wartawan Tribun Timur, Alfian

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-Banyak dari kita yang tahu bahwa di Negara Sudan, Afrika saat ini sedang terjadi konflik. Perang saudara terus berkecamuk dan membuat perekonomian serta kehidupan masyarakatnya jadi terbelakang lantaran terus munculnya ancaman.

Demi kemanusiaan sejumlah Pasukan khusus dari berbagai negara yang tergabung dalam pasukan perdamaian Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) dengan nama United Nations African Union Hybrid Mission in Darfur (Unamid).

Terbentuknya Unamid kemudian banyak negara-negara partisipan yang terbagung dalam misi mengirimkan utusan militer, Polisi dan sipil. Termasuk juga Indonesia mengirimkan Personil Kepolisian ke Sudan.

Tercatat sebanyak 140 anggota Polri terbaik dikirim ke Sudan pada Desember 2015 lalu. Mereka yang terpilih merupakan anggota Polri yang telah melewati serangkaian seleksi ketat yang dilakukan.

140 Anggota yang dinyatakan lulus terdiri dari 100 Pasukan taktis (Brimob) dan 40 Personil pendukung (umum). Personil pendukung ini yakni baik medis, Driver khusus yang dibekali dengan sejumlah kemampuan khusus.

Dari 140 Personil yang berangkat ke Sudan, terdapat dua Personil asal satuan Polda Sulawesi Selatan. Keduanya yakni Penyidik Ditkrimsus, Brigadir Haryanto, dan perawat IGD Rumah Sakit Bhayangkara Makassar, Brigadir Karsono.

Keduanya kini telah kembali ke tanah air sejak akhir Maret 2017 lalu. Berbagai kisah kemanusiaan pun dirasakan langsung kedua personel Polda Sulsel terbaik ini.

"Saya bertugas disana sebagai Driver khusus Baracuda, tetapi juga dituntut untuk bisa melakukan apapun termasuk memasak dan keahlian memghibur seperti menari," ucap Haryanto saat berkunjung ke Tribun Timur, Rabu (5/4/2017).

Haryanto bersama Karsono berkunjung ke Kantor Tribun Timur didampingi oleh Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search