Kamis, 17 Agustus 2017

Kisah Si Pocong 'Pinky' Menghibur Warga Demi Biayai Kuliah Istrinya Si 'Kuntilanak' Merah

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Daniel Andreand Damanik

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Sepasang suami istri terlihat sedang menghibur masyarakat di depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Bandung, Kamis (17/8/2017).

Dicky (30) sang suami memerankan tokoh pocong 'pinky', sementara istrinya Hani (22) ia juga menggunakan busana dan berdandan seperti kuntilanak merah.

Siapa sangka di kehidupan nyata, ternyata Hani dalam waktu dekat akan menjadi seorang Sarjana.

Selain bekerja sebagai pocong penghibur tiap malam di Cikapundung, Hani tidak lupa untuk memikirkan pendidikannya.

Hani terdaftar sebagai mahasiswi di Universitas Nurtanio Bandung.

"Doain ya, bulan depan Istri saya sidang skripsi, semoga lancar," kata Dicky suaminya saat di wawancarai TribunJabar di depan Gedung Sate.

Hani mengatakan, teman-teman kampusnya banyak yang tidak tahu pekerjaan sampingan yang dijalaninya.

"Yang penting halal, dan enggak merugikan orang lain, lumayan menambah uang sebelum dapat pekerjaan yang tetap," kata Hani.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search