Senin, 28 Mei 2018

Yang Perlu Kamu Tahu Tentang Kisah Alif, Bocah Yatim Piatu yang Buka dan Sahur Cuma Sama ...

TRIBUNJOGJA.com - Keberadaan internet membuat informasi tersebar tanpa batas. Sisi negatifnya banyak infomasi tak berdasar seperti hoax tersebar dengan mudah. Namun sebaliknya, mudah juga digunakan untuk menolong banyak orang.

Seperti kisah yang satu ini.

Alif Hidayat atau biasa disapa Alif menjadi viral setelah kisah hidupnya diunggah oleh seorang warganet melalui akun Instagram @tikalestariparmana.

Sejak usia 11 bulan, Alif yang kini sudah berusia enam tahun, sudah ditinggal ayah dan ibunya lantaran meninggal dalam kecelakaan lalu lintas.

Alif Hidayat
Alif Hidayat (TRIBUNJAKARTA.COM/DWI PUTRA KESUMA)

Tika Lestari mengunggah kisah Alif pada Sabtu (26/5/2018) di akun Line dan diunggah ulang oleh akun Instagram @drama.krl.id sehingga viral.

Ceritanya bermula ketika Tika mengobrol dengan Alif yang duduk bersebelahan dengan neneknya, Heni, di KRL Commuter Line tujuan Stasiun Depok.

Alif bertanya jam kepada Tika, dan berharap waktu sudah memasuki Zuhur sehingga bisa berbuka puasa karena hanya kuat setengah hari.

Saat itu Tika terkejut mendengar cerita Alif yang hanya berbuka dan sahur dengan nasi dan garam, berbuka pun cukup air putih.

Ia menjelaskan kepada Tika ingin sekali makan ayam kecap dan minum susu kotak.

Walau tak sanggup membeli minuman, Alif cukup senang dengan melihat orang-orang membeli minuman.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search