Kamis, 26 Mei 2016

Kisah Perceraian Yang Memilukan Antara Ambar Heard Dan Deep

heard

Nusantarapost.com – Hubungan Rumah tangga Jhonny Deep Dan Amber Heard diketahui sedang tidak baik, Pasalnya Herad diketahui melayangkan gugatan cerai kepada deep. Johnny Depp hampir selalu rumit. Demikian pula hubungan terbarunya dengan sang istri, Amber Heard. Baru menikah pada 2015, janji suci pasangan selebriti itu dikabarkan tengah berada di ujung tanduk.

Heard melayangkan surat perceraian pada Depp dengan alasan perbedaan yang tidak bisa ditoleransi. Surat itu diisi pada 22 Mei lalu. Artinya, dilayangkan setelah kematian ibu Depp, Betty Sue Palmer.

Amber memasukan gugatan cerainya ke pengadilan Los Angeles pada 22 Mei 2016, tak lama setelah ibunda Johnny, Betty Sue Palmer, meninggal dunia.  Akibatnya, Johnny dikabarkan mengalami tanda-tanda ketidakstabilan emosi beberapa hari belakangan karena permasalahan dalam kehidupan pribadinya.

Johnny dan Amber  bertemu pertama kali saat membintangi film The Rum Diary pada 2011. Sebelum menikah dengan Amber,  Johnny menjalin hubungan dengan aktris dan model Prancis Vanessa Paradis .

Keduanya akhirnya memutuskan menikah pada Februari 2015. Sayangnya pernikahan mereka hanya bertahan selama 15 bulan. Dalam gugatan cerainya, Amber  meminta pembagian harta dari Johnny.

Beredar kabar perceraian, Depp justru tidak menunjukkan kesedihan. Ia malah berencana untuk ikut tur bersama band-nya, Hollywood Vampires. Depp juga sibuk mempromosikan film terbaru, Alice Through the Looking Glass.

Depp sudah menyewa pengacara perceraian kelas kakap, Laura Wasser untuk menolak gugatan cerai dari istrinya itu.

Heard tidak menjelaskan lebih detail soal perbedaan yang menjadi dasar perceraiannya. Perempuan 30 tahun itu hanya berkata, "Saya berusaha tidak menanggapi kehidupan ini secara negatif, tapi ini terasa aneh dan sulit."

Padahal sebelumnya Heard sangat bahagia dengan pernikahannya, meski ia dan Depp terpaut usia cukup jauh, 22 tahun. Ia senang bisa jadi ibu dua anak Depp dari pernikahan sebelumnya, Lily Rose (16) dan Jack (13).

Bagi Heard, itu justru merupakan sebuah kehormatan dan hadiah paling mengejutkan yang pernah didapatnya. "Ada rasa baru yang belum pernah saya rasakan, warna baru yang belum pernah saya lihat. Saya sangat senang."

Depp juga sering mengungkapkan kebahagiaannya didampingi Heard, dalam berbagai kesempatan. Saat menerima penghargaan Desert Palm Achievement Award awal tahun ini, misalnya. Depp tanpa sungkan memuji istrinya di atas panggung.

"Saya juga berterima kasih pada istri saya, Amber, karena sudah memilih untuk hidup dengan seluruh karakter ini [dalam film], dan tentu itu bukanlah hal mudah," ujarnya.

Depp dan Heard dikabarkan dekat sejak 2014. Satu tahun mereka sempat bertunangan, sebelum akhirnya menikah pada 3 Februari 2015 di pulau pribadi Depp di Bahama. Hanya sebagian selebriti yang diundang kala itu.

Itu merupakan pernikahan ke-dua bagi Depp dan pertama bagi Heard. Sebelumnya Depp mengikat janji dengan Lori Anne Allison pada 1983. Namun dua tahun kemudian mereka bercerai.  Ia kemudian berhubungan dengan Vanessa Paradis, namun tidak menikah.

Setelah menambatkan hati pada Heard, usia pernikahan Depp kali ini hanya 15 bulan.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search