BANJARMASINPOST.CO.ID - Kanker payudara yang banyak diderita oleh perempuan saat ini ternyata bukan penyakit baru.
Mumi Putri Siberia yang ditemukan tahun 1993 di Kurgan, Republik Altai Rusia, memberikan petunjuk bahwa kanker itu sudah ada sejak 2.500 tahun lalu.
Mumi digali dari makam esnya yang terletak di ketinggian 8200 kaki di Platau Ukok.
Diberitakan Daily Mail beberapa hari lalu, Mumi itu kini akan dipamerkan di sebuah museum di Republik Altai, negara bagian Rusia yang berbatasan dengan Mongolia, China, dan Kazakhstan.
Ilmuwan mengatakan, Putri Ukok merupakan penderita kanker payudara pertama di dunia.
Tanda-tanda kanker payudara terlihat dari hasil pindaian denganMagnetic Resonance Imaging (MRI) yang dilakukan oleh para ilmuwan tahun 2014 lalu. Ilmuwan menemukan, ada struktur asimetris pada bagian payudara kanan Putri Ukok.
Sementara itu, hasil pindaian pada tulang dada menunjukkan adanya kontur yang terdistorsi, petunjuk kemungkinan serangan kanker payudara yang melebar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar