Selasa, 03 Januari 2017

VIDEO: Objek Wisata Wae Paccing Ajuara Tellue Sinjai Punya Kisah, Ini Dia

Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri

TRIBUN-TIMUR.COM - Objek Wisata Wae Paccing Ajuara Tellue yang terletak di Desa Barugae, Kecamatan Bulukumpa, Sinjai, Sulawesi Selatan ramai dikunjungi warga, Senin (2/1/2017).

Namun di balik keramaian dari pengunjung tersebut, jarang warga yang mengetahui kisah dari objek wisata Wae Paccing Ajuara Tellue tersebut.

Menurut Kepala Desa Baruga Riattang, Hamzah mengungkapkan bahwa lokasi itu berbatasan dengan Kabupaten Sinjai sehingga pada zaman dahulu, penguasa dan kaum intelektual (panrita) menjadikan bawah pohon Ajuara (pohon beringin) sebagai tempat bermusyawarah.

"Di bawah Tellu (tiga) Ajuara ( Pohon Beringin) ini sebagai tempat bermusyawarah masa lalu orang terdahulu kita dan di bagian bawahnya ada sumber air yang jernih. Pada sumber air itu kerap dijadikan sebagai tempar berwudu (suci bagi mereka yang bermusyawarah," ungkap Hamsah.

Dan kini seiring perkembangan zaman, Hamsah bersama warganya menjadikan tempat itu sebagai objek wisata kolam renang.

Objek wisata ini resmi dibuka oleh Wakil Bupati Bulukumba Tomy Satria Yukianto 1 Januari 2017 kemarin. (Smb)

This article passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
Recommended article: The Guardian's Summary of Julian Assange's Interview Went Viral and Was Completely False.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search