TANJUNG EMAS - Beranjak dari keinginan untuk mewujudkan kawasan yang aman dan religius di Nagari Koto Tangah Kecamatan Tanjung Emas, Bripka Suhasril, anggota Polsek Tanjung Emas berhasil meraih penghargaan sebagai Bhabinkamtibmas terbaik di Kabupaten Tanah Datar pada HUT Bhayangkara ke-71.
Tiada hari yang dilaluinya tanpa bercengkrama dengan warga setempat, baik siang dan malam di kawasan Koto Tangah. Bahkan nyaris setiap malam Brifka Suhasril kerap mengunjungi musala yang ada di Nagari Koto Tangah.
"Penghargaan yang diserahkan oleh Kapolres Tanah Datar AKBP Bayuaji Yudha Prajas kepada apel peringatan HUT Bhayangkara ini menjadi sebuah cemeti dan motivasi untuk lebih berbuat lagi bagi masyarakat," ungkap Bripka Suhasril kepada, Rabu 12 Juli 2017.
BERITA REKOMENDASI
Suhasril sebenarnya berkeinginan untuk mendirikan rumah tahfiz di Nagari Koto Tangah, namun untuk sementara baru melakukan pembinaan terhadap TPA di Koto Tangah, terutama TPA Kapalo Banda Jorong Sungai Salak.
"Saya saat ini sedang berupaya untuk mendirikan rumah tahfiz, tentu hal ini bisa terwujud jika adanya dukungan baik dari masyarakat maupun pemerintah," ungkapnya.
Menurutnya, generasi muda sebagai cikal bakal pemimpin bangsa jika tidak diisi dengan pendidikan Alquran tentu nantinya akan mudah hanyut dalam derasnya arus pengaruh negatif, untuk itu demi mencegah dan membentengi generasi muda, dirinya siap melakukan aksi sosial dengan menggelar pengajian dan pembinaan TPA di kawasan Nagari Koto Tangah.
"Saya sangat prihatin melihat kondisi anak-anak sekitar musala karena untuk mengaji mereka harus menempuh jarak yang cukup jauh, memang sebelumnya di musala ini anak-anak juga diajarakan membaca Alquran, namun semakin hari semakin berkurang, bahkan ketika saya berkunjung ke SD 08 Sungai salak, siswa yang pandai tulis baca Alquran hanya 50% dari jumlah siswanya," ujarnya.
Fakta itulah yang membuat Suhasril berniat menyumbangkan Ilmu agama dimilikinya. "Kegiatan mengaji ini diajar oleh saya sendiri bersama pengurus Musala A. Malin Nongah, semoga mampu menciptakan generasi muda yang pandai baca tulis Alquran dan saya berkinginan untuk mendirikan rumah tahfiz di sini, mudah-mudahana ini terwujud, Semua ini butuh dukungan dari masayarakat," tambahnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar