Minggu, 12 November 2017

Kisah Jenaka dari Negeri Kematian

PROKAL.CO, BAGAIMANA rasanya jika Anda tanpa sengaja masuk ke dalam dunia kematian. Dan menjadi satu-satunya orang yang memiliki nyawa dan tubuh fana. Jika penasaran, sinema animasi 3D Coco bisa jadi jawaban.   

Film tersebut bercerita mengenai Miguel, seorang anak lelaki yang memiliki antusias dan ambisi  bermusik. Miguel tinggal di salah satu desa di Meksiko dengan kehidupan yang keras, keluarga dari pembuat sepatu dan begitu membenci musik turun temurun.

Alasannya, sederhana musik adalah kutukan. Namun seperti biasa, remaja tak bisa dilawan.  Keinginan yang begitu kuat kalahkan segalanya. Dan takdir pun membimbingnya "bertemu" dengan Ernesto de la Cruz, penyanyi legendaris yang sangat dia idolakan.

Dia menemukan adanya kemiripan antar dirinya dengan Ernesto de la Cruz dan Miguel pun mencoba meniru penyanyi idolanya tersebut. Namun saat dia hendak mengikuti panutannya tersebut, dia justru terseret masuk ke Tanah Kematian. Bersama anjing piaraannya, Dante, keduanya berjalan-jalan di dunia kematian. Hingga akhirnya Miguel bertemu dengan keluarganya yang sudah mangkat. Sanggupkah Miguel dan Dante kembali ke dunia manusia?

Diproduksi oleh  Pixar Animation Studios dan Walt Disney Pictures, film tersebut bakal tayang serentak di seluruh dunia pada akhir November.

Coco merupakan film animasi bergenre petualangan yang dibalut bumbu komedi di dalamnya. Digarap sineas andal animasi, Lee Edward Unkrich (The Good Dinosaur, Toy Story 4) dibantu oleh co-director, Adriana Molina (Monsters University) sekaligus sebagai pembuat penulis skenario film tersebut.

Coco terinspirasi dari budaya tradisional Meksiko, Dia de Muertos atau Hari Kematian.  (net/ypl2)

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search