Sabtu, 24 Februari 2018

Kisah Mojang Cantik Asal Bogor Jadi Anggota Paskibraka Sejak SMP, Dilatih Disiplin dan Hidup ...

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Menjadi seorang Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) bukanlah hal yang mudah.

Merliyani Putri, anggota Purna Paskibra Indonesia (PPI) menceritakan pengalamannya saat bergabung menjadi anggota Paskibra.

Mojang cantik asal Bogor ini pertama kali mengikuti Paskibra saat dirinya duduk dibangku SMP.

Ketika itu ia pun rutin mengikuti kegiatan Paskibra di sekolahnya.

Setelah itu beranjak ke bangku SMA, Meli mengikuti Paskibraka hingga bisa ikut menjadi anggota pengibar bendera di Provinsi Jawa Barat tepatnya di Bandung pada 17 Agustus 2013 lalu.

Menurutnya ada beberapa tahap yang harus dilewati dan serangkaian test yang harus diikuti.

"Iya itu proses panjang ya, Alhamdulillah saya bisa masuk dan bisa ikut Paskibra," katanya di sela sela acara reuni akbar PPI di Kebun Raya Bogor.

Selain memiliki banyak teman dan kenalan, menjadi seorang anghota paskibra dan mengikuti kegiatan PPI Merli bisa banyak belajar.

Diantaranya dari Paskibra dirinya bisa belajar disiplin, menjaga diri dan  menjaga tubuh.

"Iya kita dilatih untuk disiplin, bangun pagi, sarapan yang bergizi empat sehat lima sempurna, kita juga di tuntut untuk terus olahgara," katanya.

Ia pun berharap agar bisa terus mengikuti dan menjalani kegiatan PPI agar terus bisa menjaga silaturahmi.

Let's block ads! (Why?)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search